Terungkap, Parto Patrio Alami Pembengkakan dan Batu Ginjal Hingga Harus Dioperasi
JAKARTA - Pelawak Parto Patrio langsung menjalani tindakan operasi usai beberapa jam dilarikan ke rumah sakit.
Hal itu terlihat dari unggahan di Instagram Story istri Parto, Diena Risty.
"Bismillah, dilancarkan operasinya, hasbunallah wa ni'mal wakilu 'alallahi tawakkalna (Cukuplah Allah sebagai pelindung kami dan Dia sebaik-baik pelindung. Hanya kepada Allah kami berserah diri)" tulis Diena Risty, di Instagram @dienz_36, Rabu (24/4/2024).
Dihubungi terpisah, manajer anak Parto Patrio, Amanda Caesa, Elyn mengatakan bahwa operasi Parto Patrio berjalan lancar.
"Alhamdulillah semua lancar mba," kata Elyn kepada MNC Portal Indonesia, Rabu.
Elyn juga mengungkapkan sakit yang diderita oleh pria yang ia panggil Papi Parto itu hingga harus menjalani operasi. Rupanya pelawak 63 tahun itu mengalami pembengkakan dan batu ginjal.
"Papi Parto ada pembengkakan dan batu ginjal," ungkap Elyn.