Nikita Mirzani Tak Peduli Dicap Ibu Kandung Jahat
Lolly, putri sulung Nikita Mirzani live TikTok sambil mengklarifikasi kabar dirinya ditahan polisi London. Remaja berusia 16 tahun itu mengaku sempat diamankan polisi karena dilaporkan sebagai orang hilang.
Hal tersebut sudah diketahui Nikita Mirzani. Artis seksi kontroversi itu pun meminta kepada orang-orang yang membela Loly untuk bertanggung jawab.
"Suruh keluarga **** aja sih Juliana sama sih Eda **** itu yang tanggung jawab. Sekalian sih Toni **** **** sok-sokan mau biayain ujung-ujungnya cari duit lewat live TikTok 24 jam. Makanya kalau pada miskin nggak usah sosk-sokan deh. Pake segala mau ngejatuhin gue lewat itu anak," kata Nikita Mirzani di media sosial belum lama ini.
Nikita Mirzani berharap apabila benar soal kondisi sang anak ditahan polisi London, bisa jadi pelajaran. Ia juga tak peduli jika dicap sebagai ibu kandung jahat.
"Ujung-ujungnya minta tolong ke gue. Terus gue mau bantuin gitu.... Nggak apa-apa deh gue dibilang ibu jahat untuk kali ini. Semoga bisa jadi pelajaran buat semua anak-anak yang baru mau beranjak dewasa. Jangan sok-sokan kalau belum bisa apa-apa. Wassalam," jelas Nikita Mirzani.
"Nggak sampe 3 bulan udah diijabah aja doa gue. Kecepatan," pungkas Nikita Mirzani.
Putri sulung Nikita Mirzani itu, dikabarkan hilang oleh Eda karena sudah tak pulang ke rumahnya. Ia mengaku memang saat ini ingin tinggal sendiri di London agar tak memberatkan temannya tersebut.
Dia mengatakan masih tetap berteman dan berhubungan baik dengan Eda. Cewek yang masih berusia 16 tahun itu, juga meminta warganet untuk tak menghujat temannya atas keputusannya melapor ke polisi.









