5 Kasus Paspampres Paling Viral, Terbaru Paling Sadis!
JAKARTA - Kasus Paspampres paling viral kini kembali ramai diungkit untuk jadi pembicaraan. Terlebih belum lama ini terjadi kembali sebuah kasus yang melibatkan anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terhadap warga Aceh di Jakarta.
Hal ini otomatis semakin memperpanjang daftar kasus Paspampres yang viral ke masyarakat. Sebelumnya, sudah banyak anggota Paspampres yang terlibat berbagai kasus mulai dari kekerasan hingga tindakan asusila.
Melansir dari berbagai sumber, Senin (28/8/2023), berikut adalah 5 kasus Paspampres paling viral yang pernah terjadi di Indonesia.
1. Terobos pos penyekatan PPKM
Seorang Paspampres bernama Praka Izroi viral setelah terlibat cekcok dengan anggota polisi yang berjaga di pos penyekatan PPKM Darurat, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat pada Juli 2021 lalu.
Dalam video yang beredar, Praka Izroi yang mengenakan pakaian biasa hendak mengikuti apel. Akan tetapi, dirinya dicegat dan dimintai kartu tanda anggota oleh polisi yang bertugas.
Meski berujung diizinkan lewat, cekcok tersebut berlanjut dengan sebanyak 50-an Paspampres yang menyerbu Polres Metro Jakarta Barat. Beruntung, kasus ini berakhir dengan damai.
2. Paspampres pukul sopir truk
Seorang Paspampres bernama Hari Misbah melakukan pemukulan pada seorang sopir truk di Solo pada Agustus 2022 lalu.
Pemukulan ini bermula ketika Misbah yang tengah menaiki sebuah mobil tanpa sengaja terlibat kecelakaan dengan sang sopir truk. Keduanya kemudian turun dan tanpa basa-basi, Hari Misbah langsung melayangkan pukulan pada sang sopir truk.
Akibat hal tersebut, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka ikut turun tangan dalam kasus ini. Adapun kasus ini berakhir setelah Misbah meminta maaf pada supir truk yang dipukulnya berkat mediasi dari Wali Kota Solo tersebut.
3. Paspampres Bertindak Asusila dengan anggota Kowad
Pada tahun 2022 lalu, TNI dibuat geger setelah seorang perwira di satuan Paspampres, Mayor Infanteri BF diduga melakukan pemerkosaan pada prajurit wanita, Kostrad Letnan Dua Caj (K) GER.
Parahnya, peristiwa ini terjadi pada gelaran puncak KTT G20 di Bali, 15-16 November 2022 lalu.
Setelah dilakukan penyelidikan, kasus pemerkosaan dengan tuduhan pasal 285 kemudian diganti dengan pasal 281 tentang asusila. Hal ini karena pemeriksaan menunjukan adanya unsur sama suka diantara BF dan juga GER.
4. Paspampres tarik lengan Bupati Bengkulu Utara
Juli 2023, viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan Bupati Bengkulu Utara, Mian ditarik tangannya oleh seorang anggota Paspampres. Peristiwa terjadi saat Mian tengah mendampingi Presiden Jokowi di sebuah pasar di Bengkulu Utara.
Hal ini dibenarkan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media pada Sekretariat Presiden, Bey Machmudin. Meski begitu, tujuan penarikan tersebut karena Mian dianggap menghalangi jalan dari Ibu Negara, Iriana Joko Widodo.
Beruntung, tidak ada keributan atas kejadian ini. Bupati Bengkulu Utara, Mian bahkan berterima kasih pada sosok Paspampres yang menariknya.
5. Paspampres aniaya warga asal Aceh
Terbaru, viral seorang oknum Paspampres yang diduga melakukan aksi penculikan dan penganiayaan terhadap seorang warga asal Aceh di Jakarta. Kasus ini diduga dilakukan oleh oknum Paspampres berinisial Praka RM terhadap warga Bireuen, Aceh berinisial IM.
Berdasarkan informasi yang beredar, hal ini dilakukan pelaku untuk dapat mendapat uang sebesar Rp50 juta.
Adapun, kasus ini masih dalam penyelidikan Pomdam Jaya. Pelaku saat ini juga telah ditahan untuk menjalani proses hukum dan penyelidikan.
Demikian rangkuman 5 kasus Paspampres paling viral untuk jadi informasi bersama.


