Profil dan Biodata Yuriska Patricia, Mantan Kekasih Kiki Farrel yang Berprofesi sebagai Aktris
JAKARTA, iNews.id - Inilah profil dan biodata Yuriska Patricia yang akan dibahas dalam artikel ini. Yuriska Patricia merupakan model sekaligus aktris yang mengawali kariernya dalam ajang audisi Biskuat Semangat pada 2013 dan Indonesia Top Model di Jawa Barat pada 2015.
Yuriska Patricia pernah menjalin hubungan romantis dengan aktor Kiki Farrel. Namun hubungan ini hanya berlangsung seumur jagung saja yakni sekitar tiga bulan dan kandas pada Agustus 2022 lalu karena jauhnya perbedaan usia keduanya yang terpaut 14 tahun.
Lantas, seperti apa sosoknya? Berikut profil dan biodata Yuriska Patricia serta perjalanan kariernya yang dikutip dari berbagai sumber pada Rabu (23/8/2023).
Profil dan Biodata Yuriska Patricia
Yuriska Patricia atau akrab disapa Cia lahir di Bandung, Jawa Barat pada tanggal 20 November 2000. Yuriska beragama Islam dan berkebangsaan Indonesia. Yuriska juga memiliki tinggi badan 165 cm.
Insanul Fahmi Nangis Perselingkuhannya Terkuak, Vicky Prasetyo: Kalau Nakal Jangan Cengeng!
Nama ibu Yuriska Patricia adalah Yanis Mulya sementara ayahnya, Cecep Mulyana Kusuma. Yuriska memiliki dua saudara perempuan yang bernama Yustia Vio, Beby Udita dan satu saudara laki-laki bernama Andrea Aditya.
Yuriska Patricia nampak sangat akrab dengan orang tua dan saudara kandungnya, hal itu nampak dari unggahan Instagramnya @yuriskapatricia. Keseharian dan judul-judul baru FTV, serial web, sinetron dan film sering ia bagikan pada 139 ribu pengikutnya.
Dia juga aktif di TikTok dengan akun @yuriska_patricia yang memiliki 2,3 ribu follower.
Tahukah Anda bahwa Yuriska Patricia memiliki hobi bermain gitar dan juga menyanyi. Dia sering membagikan videonya bermain gitar sambil bernyanyi di akun Instagramnya.
Yuriska Patricia juga pernah menjalin hubungan pacaran dengan pria bernama Zaky dan juga aktor Kiki Farrel. Namun, kisahnya dengan Kiki Farrel hanya seumur jagung yakni pada Mei-Agustus 2022. Putusnya hubungan ini ditengarai karena perbedaan usia 14 tahun antara keduanya.
Perjalanan Karier Yuriska Patricia
Dilaporkan Inara Rusli terkait Illegal Access, Wardatina Mawa Pilih Fokus Bantu Korban Banjir
Yuriska mengawali kariernya di dunia hiburan dengan mengikuti ajang pencarian bakat Biskuat Semangat pada 2013. Lalu di 2015, dia menjadi peserta acara kompetisi model Indonesia Top Model dan meraih juara pertama putri tingkat Jawa Barat.
Yuriska kemudian dipercaya mewakili Bandung dalam kontes modeling bernama Miss Celebrity di 2015 dan masuk 20 besar.
Yuriska Patricia melakukan debut aktingnya di sinetron Sinema Wajah Indonesia Episode: Pernikahan Delay pada 2017. Di tahun yang sama, dia membintangi sinetron Tuhan Beri Kami Cinta, Jodoh yang Tertukar dan Anak Masjid. Lalu Sodrun Merayu Tuhan tahun 2017-2018, Cinta Misteri tahun 2018, Cinta Anak Muda tahun 2019, Miss Blackout tahun 2020, Catatan Harianku dia dua episode pada 2021, dan Bunga dari Tepi Jalan yang akan segera rilis.
Yuriska juga membintangi puluhan judul FTV seperti Aku Terlalu Palsu Untuk Cintamu Yang Asli (2019), Cintaku Bernapas Dalam Bubur (2019), Cenat-cenut Hati Badut Imut (2019), Ngenes! Jadi Tamu Undangan di Pernikahan Mantan (2020), Amnesia Kan Membawamu Kembali (2021), Cewek Pikun So Unforgettable (2021), Kupetik Cinta Penjual Bunga (2021), Tukang Rias Unlimited Edition (2021) serta puluhan judul FTV lainnya.
Yuriska juga membintangi film berjudul Laundry Show pada 2019, dan Hompimpa pada 2021, dan terakhir adalah film Sun Tree yang direncanakan tayang pada 2023 ini. Selain itu, dia juga memerankan film pendek berjudul Pulang yang baru saja dirilis tahun ini.
Yuriska bermain di beberapa judul serial web seperti Young Marriage the Series tahun 2020 dan Write Me a Love Song pada 2021.
Itulah informasi seputar profil dan biodata Yuriska Patricia, serta perjalanan karier dan kehidupan pribadinya. Semoga dapat menginspirasi!





