Review Hell's Paradise, Anime Baru yang Bakal Jadi Penerus Kesuksesan Naruto?
Jigokuraku atau Hell\'s Paradise menjadi salah satu rekomendasi anime yang harus kamu tonton di tahun 2023.Anime ini menceritakan kehidupan dunia ninja atau shinobi, sama seperti Naruro.
Tokoh utamanya adalah Gabimaru, seorang ninja pembunuh yang tidak berperasaan dan paling ditakuti. Suatu hari, dia ditangkap dan divonis hukuman mati. Sebagai ganti nyawanya, dia harus mengerjakan suatu misi berbahaya.
Sinopsis Hell\'s Paradise
Gabimaru adalah ninja terkuat yang ada di Desa Iwagakure. Suatu hari, dia dijebak oleh temannya sendiri dan berujung membuat Gabimaru terancam hukuman mati. Gabimaru sendiri tidak masalah dengan hukuman mati tersebut.
Sayangnya, dia tidak mudah mati. Latihan keras yang dijalaninya selama ini membuat dia masih selamat setelah menjalani berbagai macam eksekusi mati, mulai dari dipenggal hingga dibakar hidup-hidup.
Microdrama VISION+ Papa Bilang Juga Apa: Orangtua Overprotective vs Remaja yang Ingin Bebas
Karena pejabat pusing dengan hal ini, akhirnya seorang algojo bernama Yamada Sagiri Asaemon dipanggil untuk mengeksekusi Gabimaru. Algojo ini menemukan kalau Gabimaru masih punya semangat hidup karena mencintai istrinya, Yui, dan ingin hidup dalam damai.
Akhirnya, sebagai ganti nyawanya, Gabimaru ditugaskan mencari ramuan keabadian di wilayah misterius. Gabimaru menerima tawaran tersebut karena sangat mencintai istrinya dan ingin bertemu dengannya. Gabimaru pun bergabung dengan tim khusus untuk mencari ramuan ini. Berhasilkah mereka?
Review Hell\'s Paradise
Anime baru ini langsung dimulai dengan memikat sejak menit-menit awal. Tak ada basa-basi dan langsung mencuri perhatian sepenuhnya. Premis cerita diberikan dengan kuat di tiga episode awal. Pembukaannya indah, lagu-lagunya menakjubkan, ceritanya kuat, karakter-karakternya menempel di benak penonton, dan estetika dunia yang luar biasa untuk genre anime.
Musiknya, animasinya, dan tema kematian, keadilan ilahi, penebusan, dan spiritualitas menciptakan pengalaman yang memikat sejak menit awal.
Karena anime ini dibuat oleh Studio MAPPA, kamu mungkin akan sedikit menemukan kemiripan karakter dengan Jujutsu Kaisen, Attack on Titan, dan Chainsaw Man.
Animasinya memiliki warna pastel lembut, latar belakang yang kaya dengan detail, dan model 3D sesekali. Jika kamu akrab dengan karya Studio MAPPA, kamu akan segera melihat kemiripannya.
Untungnya, anime ini juga berhasil keluar dari bayang-bayang kesuksesan Naruto sebagai anime ninja. Tidak ada kesamaan plot sama sekali dengan Naruto.
Kamu dijamin langsung jatuh cinta dengan karakter Gabimaru yang memiliki sifat lembut dan acuh tak acuh yang kontras dengan kekuatannya yang hampir gaib.
Karena masih anime baru, kamu mungkin akan penasaran dengan kelanjutan episodenya. Untuk sementara, kamu bisa membaca versi manga-nya sebelum versi animenya dirilis setiap minggu.
Anime Hell\'s Paradise aman untuk ditonton segala usia karena targetnya adalah anak remaja. Tapi, anime ini menawarkan tema lain, bukan sekedar persahabatan dan ketekunan untuk meraih impian. Awal ceritanya aja udah gelap. Bisa-bisanya karakter utama langsung dihadapkan dengan kematian.
Rating Hell\'s Paradise
Sejauh ini, ZCreator memberikan rating 9/10 untuk anime Hell\'s Paradise. Benar-benar layak ditonton dan ditunggu setiap musimnya. Anime ini bisa saja menjadi salah satu anime populer yang menyaingi Naruto, Jujutsu Kaisen, atau Attack on Titan.
Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone.Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let\'s join Z Creators dengan klik di sini .
