Kini Jadi Komjen, Berikut Profil dan Jejak Karir Kepolisian Suntana

Kini Jadi Komjen, Berikut Profil dan Jejak Karir Kepolisian Suntana

Seleb | BuddyKu | Kamis, 15 Juni 2023 - 19:03
share

JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara korps raport atau kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terhadap sejumlah perwira tinggi (pati) Polri.

Dalam upacara tersebut, Suntana resmi menyandang Jenderal bintang tiga atau Komjen di pundaknya.

Dikutip dari Wikipedia, berikut profil dan jejak karir Komjen Suntana.

Komjen. Pol. Drs. Suntana, M.Si. lahir 2 Juni 1966. Ia adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 27 Maret 2023 mengemban amanat sebagai Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara.

Suntana, lulusan Akpol 1988 ini berpengalaman dalam bidang Intel. Selain itu juga beliau merupakan putra daerah Jawa Barat yang berasal dari Cinta, Karangtengah, Garut. Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat.