Suami Natalie Portman Selingkuh, Ini 8 Alasan Pria Beristri Berselingkuh

Suami Natalie Portman Selingkuh, Ini 8 Alasan Pria Beristri Berselingkuh

Seleb | BuddyKu | Senin, 5 Juni 2023 - 19:46
share

NAMA aktris papan atas dunia Natalie Portman tengah ramai menjadi perbincangan public, bukan karena proyek film terbarunya, namun lantaran sang suami, Benjamin Millepied diketahui telah berselingkuh .

Diketahui, Natalie dan Benjamin Millepied sendiri sudah berumah tangga selama 11 tahun dan dikaruniai dua orang anak.

Usia biduk rumah tangga yang sudah cukup lama, bahkan lengkap dengan kehadiran anak pun memang tak menutup kemungkinan untuk Benjamin, sebagai pria beristri menjalin hubungan gelap dengan sang wanita idaman lain, Camille Etienne.

Lantas, apa sebenarnya faktor dan alasan di balik seseorang dalam kasus ini pria yang sudah menikah memilih untuk berselingkuh? Simak paparan faktor dan penyebabnya, sebagaimana melansir Verywell Mind, yang sudah ditinjau secara medis oleh Carly Snyder, MD Senin (5/6/2023).

1.Kecanduan: Kecanduan dapat mengubah pola pikir dan perilaku seseorang sehingga meningkatkan risiko perselingkuhan. Akibatnya, membuat seseroang tidak akan bisa berkomitmen lagi dengan sehat.

2.Gaya keterikatan: Seseorang yang tidak mendapat kepuasan secara emosional atau saat berhubungan, cenderung mencari kepuasan lain di luar hubungan yang mereka jalani.

4 Zodiak Ini Jago Membujuk Pasangan dengan Hadiah Mewah

3.Trauma masa kecil: Pengalaman masa kanak-kanak yang traumatis, seperti pelecehan disebutkan ternyata bisa membentuk dan memicu seseorang untuk melakukan tindakan perselingkuhan.

Viral Pria Pergoki Calon Istri Selingkuh Jelang Akad Nikah, Langsung Bakar Undangan: Hati Remuk

4. Paparan perselingkuhan dalam keluarga: Mengacu pada studi yang diterbitkan tahun 2015, disebutkan bahwa seseorang yang tumbuh di lingkungan keluarga yang berselingkuh, besar kemungkinan untuk juga melakukan perselingkuhan kembali bahkan dua kali lebih mungkin.

5. Gangguan jiwa: Beberapa penyakit mental seperti bipolar, depresi, cemas dapat memicu seseorang untuk berselingkuh, hal ini sebagai bentuk pelarian atau penghiburan dari masalah yang dihadapi.

6. Pernah berselingkuh: Seseorang yang telah melakukan perselingkuhan atau bahkan sudah menyadarinya, tak menutup kemungkinan untuk tetap mengulanginya lagi di lain waktu. Merujuk pada studi yang diterbitkan tahun 2017, peluangnya bahkan, tiga kali lebih mungkin untuk mengulanginya lagi.

7. Punya kepribadian narsistik: Orang dengan sifat ini biasanya egois dan arogan. Tak heran bila mereka rentan terhadap perselingkuhan, karena pada dasarnya mereka melakukan sesuatu atas dasar kemauan diri sendiri, tanpa memikirkan orang lain.

8. Kecanduan seks: Kondisi ketika seseorang punya minat yang tak terkendali untuk melakukan aktivitas bersetubuh. Sehingga selalu merasa tidak cukup dan bahkan mencari kepuasan tersebut pada orang lain selain pasangan.

Topik Menarik