Ternyata Ini 16 Ciri-Ciri Cowok-Cewek Tsundere di Dunia Nyata
TERNYATA ini 16 ciri-ciri cowok-cewek tsundere di dunia nyata menarik dikulik. Tsundere adalah salah satu istilah populer yang berasal dari Jepang .
Istilah ini menggambar seseorang memiliki sikap dingin dan kasar terhadap orang lain, tetapi sebenarnya memiliki sifat ramah. Meski tipe banyak terdapat dalam karakter fiksi, ternyata banyak juga orang yang memiliki sifat ini di dunia nyata.
Berikut ini 16 ciri-ciri cowok-cewek tsundere di dunia nyata dilansir dari berbagai sumber:
1. Egois
Tsundere selalu mementingkan egonya dibandingkan perasannya. Namun, biasanya sifat itu hanya sementara karena akan sadar bisa akan menyakit orang yang dia sukai.
2. Pemalu
Tipe Tsunder juga memiliki karakter pemalu saat berada dengan orang yang disukai. Karakter mereka pemalu dengan cara lucu dan baik hati.
3. Tidak Jujur
10 Tahun Perankan Karakter Risa di Film Danur, Prilly Latuconsina Merasa Punya Dua Jati Diri
Mereka hanya tidak jujur tentang perasaan mereka dan mencoba menyembunyikan rasa sukanya. Tipe ini suka menghina atau mengejek pasangannya agar tidak terlihat kalau sebenarnya menyukai kekasihnya.
4. Sifat Dingin
Seseorang yang memiliki sifat tsundere menunjukan sikap awal yang dingin dan cuek kepada orang lain. Mereka akan semakin cuek kepada orang yang mereka anggap penting atau mereka sukai.
5. Susah Mengekspresikan Perasaan
Pemilik sifat tsundere kesulitan untuk mengekspresikan perasaan mereka secara terbuka. Sehingga banyak orang salah paham dengan maksud mereka sebenarnya.
6. Anti Kritik
Karena memiliki sifat pemalu, orang tsundere tidak suka menerima kritik. Cobalah berbicara dari hati ke hati untuk menasehatinya.
7. Menyembunyikan Sisi Lembut
Dibalik sikapnya yang keras sebenarnya orang tsundere memiliki sifat yang lembut. Mereka sangat sulit menunjukan sisi lembutnya.
8. Susah Bersikap Dewas
Orang tsundere kerap bersikap kekanak-kanakan karena mudah cemburu. Mereka tidak segan memberikan silent treatment kepada pasangannya.
9. Sifat Selalu Berubah
Ciri-ciri cowok-cewek tsundere di dunia nyata mereka tidak sadar menunjukan sikap hangat dan perhatian. Sikap ini muncul saat bersama dengan orang yang dicintainya.
10. Protektif
Tsundere cenderung memiliki sifat protektif. Mereka akan melindungi orang yang mereka cintai.
11. Memiliki Sifat Setia
Dibalik sifatnya yang pencemburu, orang tsundere memiliki sifat setia. Ketika sudah jatuh cinta dengan seseorang, tidak akan ada yang yang bisa mematahkan seprasan mereka.
12. Tidak Sabar
Biasanya tsundere melakukan sesuatu secara gegabah dan terburu-buru. Tsundere tidak suka basa-basi dan melakukan sesuatu sesuai kehendak mereka.
13.Suka Menepati Janji
Ciri tsundere berikutnya sangat taat aturan dan menepati janji. Waktu bagi mereka adalah harga yang harus dibayar mahal. Orang karena itu, mereka tidak suka dengan orang yang tidak tepat waktu.
14. Tidak Suka Mendapat Perhatian
Perasaan terganggu menghantui orang tsundere ketika mendapatkan perhatian. Sehingga tidak sedikit orang tsundere menutup diri.
15. Memperlihatkan Kekuatan Diri
Tsundere tidak suka menunjukan sikap lemah kepada orang lain. Bagaimanapun caranya merek akan berusia terlihat kuat dan baik-baik saja.
16. Melindungi Perasaan
Tsundere menunjukan sikap dingin dan cuek semata-mata untuk menjaga perasaannya. Mereka tidak ingin luka yang sama menyakiti mereka kembali.
Demikian 16 ciri-ciri cowok-cewek tsundere di dunia nyata.
(RIN)






