Hotman Paris Bagikan Tips jika Ingin Menang di Pengadilan usai Diselingkuhi Pasangan

Hotman Paris Bagikan Tips jika Ingin Menang di Pengadilan usai Diselingkuhi Pasangan

Seleb | BuddyKu | Senin, 29 Mei 2023 - 08:55
share

JAKARTA, celebrities.id - Perselingkuhan memang sering terjadi di masyarakat. Penyebabnya pun bisa karena beberapa faktor.

Melihat hal itu, Hotman Paris pun membagikan tips apabila seorang ingin mempermasalahkan perselingkuhan suami atau istri ke jalur hukum.

Bukan hanya membawa ke ranah hukum, ketika hendak membeberkan perselingkuhan di media sosial pun bukti sangat diperlukan.

"Jadi ini secara normatif berlaku terhadap laki-laki ataupun istri sebelum bertindak mendingan kumpulin bukti sebanyak mungkin. Kalau curiga, pas dia lagi tidur kau copy semua dia punya chat, itu merupakan pembuktian, apakah kau ambil jalur hukum, atau opini melalui media sosial," ujar Hotman Paris, dikutip dari YouTube dr. Richard Lee, MARS, Senin (29/5/2023).

Lalu, apakah aman untuk menyebarkan bukti perselingkuhan di media sosial? Hotman menjelaskan, selama bukti yang diunggah memang fakta, hal ini bukan termasuk pencemaran nama baik.

"Di dalam undang-undang ITE sudah ada peraturan pelaksanaannya SK bersama Kapolri, Jaksa Agung, dan Menkominfo, yang mengatakan bahwa bukan pencemaran nama baik kalau apa yang dipublikasikan adalah fakta kejadian sebenarnya," ujar Hotman Paris.

Hotman Paris kemudian menambahkan, bukti yang dibocorkan pada media sosial pun tidak bisa sembarangan. Benar-benar harus berdasarkan fakta dan kelak pihak yang merasa diselingkuhi harus bisa membuktikan kebenarannya.

Satu lagi yang perlu diperhatikan apabila membeberkan bukti chat di media sosial. Apabila dalam chat antara istri dan suami ada menyinggung nama orang lain, orang yang mempublikasikannya harus berhati-hati.

"Kalau antara sama dan kau itu kan fakta, kalau dalam chat itu menyebutkan nama orang, itu yang harus hati-hati. Yang bicara fakta kamu dan saya, orang itu belum tentu benar," tuturnya.

Topik Menarik