Senang Dapat Gerobak Gratis dari Perindo, Mpok Laila: Alhamdulillah, Semoga Berkah

Senang Dapat Gerobak Gratis dari Perindo, Mpok Laila: Alhamdulillah, Semoga Berkah

Seleb | BuddyKu | Kamis, 4 Mei 2023 - 14:34
share

JAKARTA - Para pedagang penerima gerobak gratis dari Partai Perindo begitu bahagia atas bantuan yang mereka terima. Salah satunya diungkapkan Laila Rere (46), seorang pedagang sosis bakar asal Palmerah, Jakarta Barat

Mpok Laila, sapaan akrabnya itu mengucap syukur dan terima kasih telah mendapat bantuan gerobak. Ia berharap bisa produktif berjualan.

"Alhamdulillah, terima kasihPerindo. Semoga berkah!," katanya di DPDPerindoJakarta Barat, Kamis (4/5/2023).

Dengan adanya gerobak ini, Mpok Laila akhirnya bisa berdagang keliling. Pasalnya selama ini, dirinya hanya berdagang di depan rumah bermodalkan meja kayu saja.

"Sekarang kan udah ada gerobak jadi enak bisa dibawa ke mana-mana engga repot lagi nata barangnya," ucapnya.

Sebelumnya, Sekertaris DPW PartaiPerindoDKI Jakarta Ramdan Alamsyah secara simbolis menyerahkan bantuan tersebut kepada dua pedagang masing-masing Silvia Sulastri (30) dan Laila Rere (46) di Kantor DPD PartaiPerindoJakarta Barat, Kamis (4/5/2023).

Ramdan mengatakan, program gerobak dan modal usaha merupakan satu dari sekian banyak upaya PartaiPerindountuk menaikkan taraf hidup kesejahteraan UMKM di Indonesia. Hal ini menjadi bukti kepedulian PartaiPerindobagi ekonomi rakyat, seperti tulisan di gerobak itu, "Peduli Ekonomi Rakyat".

"Semoga ini bisa memberikan efek yang tentunya meningkatkan taraf ekonomi daripada yang kita bantu," kata Ramdan, Rabu.

Partai Perindo menargetkan sebanyak 500 gerobak disalurkan ke pedagang kecil. Untuk di wilayah Jakarta Barat sendiri, Perindo menyalurkan sebanyak 200 gerobak.

"Mudah-mudahan ini bisa berlanjut, dari target 500 gerobak se DKI Jakarta, khusus di Jakarta Barat dialokasikan 200 gerobak sampai kurun waktu di bulan Juli 2023 ini," ujar pria yang juga merupakan Bacaleg DPRD DKI Jakarta Dapil 10 Partai Perindo ini.

Topik Menarik