Buat Anthony Ginting Kesulitan Sebelum Merebut Gelar Badminton Asia Championship 2023, The Next Lin Dan Dipuji Media China Setinggi Langit

Buat Anthony Ginting Kesulitan Sebelum Merebut Gelar Badminton Asia Championship 2023, The Next Lin Dan Dipuji Media China Setinggi Langit

Seleb | BuddyKu | Senin, 1 Mei 2023 - 12:00
share

BUAT Anthony Ginting kesulitan sebelum merebut gelar Badminton Asia Champhionship 2023 , \'The Next Lin Dan\' dipuji media China, Sohu Sports News, setinggi langit. The Next Lin Dan yang dimaksud adalah tunggal putra China, Li Shi Feng.

Seperti diketahui, Li Shi Feng merupakan sosok pebulu tangkis muda China yang digadang-gadang akan jadi penerus Lin Dan. Belum lama ini, atlet 23 tahun itu sempat membuat Anthony Ginting susah payah di perempatfinal Badminton Asia Championship 2023.

Li Shi Feng

Duel tersebut dilangsungkan di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat 28 April 2023. Pada laga itu, Li Shi Feng memang dikalahkan Anthony Ginting secara dramatis dengan skor 21-10, 21-23, dan 24-26.

Namun, Li Shi Feng sempat membuat Anthony Ginting kesulitan dalam laga yang berlangsung sengit itu. Bagaimana tidak, The Next Lin Dan tersebut tampil agresif sehingga membuat jagoan Indonesia itu kesulitan.

Terbukti, Li Shi Feng menang di gim pertama atas Anthony Ginting dengan skor telak 21-10. Saat itu, atlet 23 tahun tersebut sedang on fire usai memenangi gelar All England 2023.

Usai menang mudah di gim pertama, Li Shi Feng kembali menyulitkan Anthony Ginting pada gim berikutnya. Akan tetapi, ia kurang tenang sehingga kena comeback Anthony Ginting dan kalah secara dramatis dalam laga yang berlangsung tiga gim itu.

Meski kalah, media China, Sohu Sports News, justru memuji Li Shi Feng karena mampu menyulitkan Anthony Ginting. Pasalnya, Sohu Sports News menganggap The Next Lin Dan itu mengalami kemajuan pesat, baik dari permainan maupun kepercayaan diri, setelah menjadi juara All England 2023.

Dilihat dari pertandingan hari ini, performa Li Shi Feng masih luar biasa. Dia bukan lagi rookie yang tersemat di masa lalunya, tulis laporan Sohu Sports News, dikutip Senin (1/5/2023).

Dengan meraih gelar di All England (2023), dia menjadi semakin percaya diri dalam permainan dan gaya permainannya menjadi semakin dewasa. Di banyak kasus, langkahnya menjadi ringan dan mudah. Dalam setahun terakhir, Li Shi Feng telah kalah dari Ginting sekali (India Open 2023)," tambah media China itu.

Anthony Sinisuka Ginting

Tetapi sekarang, setelah melalui banyak hal, Li Shi Feng mampu bersaing dengan lawan kuat mana pun di dunia. Di pertemuan terakhir (dari Ginting di BAC 2023), sangat disesalkan Li Shi Feng kehilangan kunci permainan di momen kritis, tetapi kekalahan itu mulia, sambungnya.

Sebagai informasi, Anthony Ginting sendiri berhasil menjadi juara Badminton Asia Championship 2023 usai menggilas tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew, di partai final, Minggu 30 April 2023. Pebulu tangkis nomor dua dunia itu menang dua gim sekaligus 21-12 dan 21-8.

Topik Menarik