Rating Drakor Terbaru 2023, Ada Drama Healing Crash Course in Romance
Drama Korea selalu jadi hal yang ditunggu-tunggu oleh penggemar drama di seluruh dunia. Di tahun baru 2023 ini, ada banyak drama baru yang bermunculan. Yuk simak rating drakor terbaru di bulan pertama di 2023 ini.
Ada banyak deretan drama Korea terbaru yang tayang dan menghibur para penonton pada minggu ketiga Januari 2023.
Dengan jalan cerita yang apik dan akting pemain yang ciamik, ada banyak drama yang memiliki rating tinggi. Yuk simak di bawah ini.
- Payback (9,6%)
Drama pertama yang mendapat rating tinggi adalah Payback, dengan rating 9,6 persen. Drama ini tayang pada awal Januari 2023 dan sudah mendapatkan perhatian besar dari para penggemar drama.
Drama Payback bercerita tentang seorang pedagang uang yang melawan kartel uang dengan bekerja sama bersama penegak hukum. Dibintangi oleh Lee un Kyun, Moon Chae Won, Kang You Seok, dan Park Hoon, drama ini cocok bagi kamu yang suka genre action.
- Agency (8,9%)
Agency menjadi drama selanjutnya yang mendapatkan rating tinggi. Drama yang dibintangi Lee Bo Young ini tercatat mendapatkan rating 8,9 persen.
Drama ini menceritakan lika-liku kehidupan seorang wanita yang bekerja di industri periklanan bernama Go Ah In (Lee Bo Young).
Go Ah In yang seorang wanita berhasil menjadi eksekutif wanita pertama dari VC Group dan kini ia mendambakan posisi tertinggi di perusahaan. Bagaimana perjalanannya?
- Red Balloon (7,7%)
Drama selanjutnya yang memiliki rating tinggi yaitu Red Balloon dengan perolehan 7,7 persen. Drama yang dibintangi Seo Ji Hye, Hong Soo Hyun, Lee Sang Woo, Jung Yoo Min, hingga Lee Sung Jae ini memiliki cerita tentang kehidupan dewasa dan rumah tangga.
Red Balloon bercerita tentang empat orang yang terlibat dalam hubungan rumit antara patah hati, hingga perselingkuhan.
- Crash Course in Romance (5,8%)
Drama baru yang dibintangi oleh Jeon Do Yeon dan Jung Kyung Ho ini disambut dengan antusiasme oleh penonton dan mendapat rating 5,8 persen.
Crash Course in Romance bercerita tentang orang-orang yang harus menghadapi persaingan kompetitif untuk ujian masuk. Terdapat kisah menyentuh antara pemilik toko lauk pauk dan seorang instruktur bintang di bidang pendidikan swasta top Korea.
Diselingi humor yang mengocok perut, Crash Course in Romance disebut jadi drama healing yang cocok untuk melepas penat.






