7 Karakter Royalty Ini Berprofesi Jadi Superhero atau Supervillain

7 Karakter Royalty Ini Berprofesi Jadi Superhero atau Supervillain

Seleb | BuddyKu | Minggu, 13 November 2022 - 13:07
share

Black Panther: Wakanda Forever telah tayang di Indonesia mulai hari Rabu (9/11). Menurut sinopsisnya, akan terjadi konflik antara kerajaan Wakanda dan Talocan. Keduanya dipimpin oleh royalty yang juga berprofesi sebagai superhero atau supervillain , yang tak lain Black Panther dan Namor.

Membicarakan karakter royalty yang juga mengambil profesi superhero atau supervillain , ada banyak karakter lain yang sama seperti Black Panther dan Namor. Tentunya, hanya ada beberapa saja yang populer dibicarakan penggemar. Siapa saja? Ini dia 7 karakter royalty yang menjadi superhero atau supervillain !

Starfire

Starfire

Pertama-tama ada Starfire. Lahir bernama Koriandr, Starfire pertama kali muncul dalam DC Comics Presents #2 . Ia adalah seorang putri mahkota dari planet Tamaran, sebuah planet damai yang bertempat di sistem Vegan. Namun, Starfire bukanlah seorang putri dengan gaya pada umumnya.

Alien berkulit oranye ini dapat meledakkan energi mematikan dan merupakan seorang petarung yang kuat. Starfire lebih suka menghabiskan waktunya bertarung bersama teman-temannya (Titans) daripada terlibat dalam pertemuan diplomatik. Alhasil, kelalaiannya mengundang amarah kakaknya, Komandr aka Blackfire.

Walau begitu, Starfire setia pada planet asal dan keluarganya. Sayang, ia tidak melihat kehidupan yang bahagia di masa depannya sebagai seorang putri. Sebaliknya, ia paling bahagia ketika berjuang untuk mereka yang disayanginya.

Thor

Thor

Kalian semua pasti tidak asing dengan yang satu ini. Thor merupakan keturunan royalty kerajaan Asgard yang yang sibuk berkeliling Marvel Universe . Selama petualangannya, ia selalu ditemani dengan palu kesayangannya, Mjolnir.

Oleh karena perbuatan heroic -nya, berbagai grup seperti Avengers dan the God Squad mengundangnya untuk bergabung ke dalam tim. Terlepas dari kegiatannya menyelamatkan berbagai realm , Thor ternyata harus sering membenahi masalah dalam keluarganya.

Sebagai bagian dari keluarga royalty , superhero yang satu ini sering bentrok dengan Odin, ayahnya, dan juga harus saling bertukar tinju dengan Loki, saudara tirinya yang licik. Thor harus menghadapi semuanya itu sembari memastikan kedamaian Asgard.

Ia mungkin termasuk salah satu karakter yang lebih suka menggunakan tinju untuk memecahkan masalahnya. Namun, Thor bertumbuh dan mulai memperluas expertise -nya demi membantu ayahnya menjaga keamanan seluruh Nine Realms.

Wonder Woman

karakter-royalty-superhero-supervillain-wonder-woman

Ini dia putri tidak normal lainnya dalam DC Universe. Princess Diana of Themyscira merupakan putri Ratu Hippolyta, pemimpin masyarakat kuno Amazon yang semuanya terdiri dari wanita. Terlahir di Paradise Island yang mendidiknya untuk menjadi kuat dan bijaksana, Diana memutuskan untuk keluar dari zona nyamannya menuju dunia.

Muncul pertama kali dalam All Star Comics #8 , Wonder Woman disebutkan lahir dari nafas yang diberikan Dewi Athena. Oleh karenanya, ia memiliki kekuatan, kecepatan, dan refleks superhuman . Dengan kemampuan tersebut, Diana berjuang untuk kebenaran dan keadilan.

Pada akhirnya, ia menjadi salah satu pendiri Justice League of America yang kita kenal hari ini. Oleh karena keputusannya keluar dari Paradise Island, Diana jadi sering berkelahi dengan ibunya. Walaupun begitu, ia tetap setia kepada kampung halamannya.

Dr. Doom

Victor Von Doom

Victor Von Doom, yang sempat dirumorkan muncul dalam Black Panther 2 juga merupakan seorang royalty . Dua hal berbeda dari karakter di poin-poin sebelumnya adalah identitasnya sebagai seorang supervillain dan bukan keturunan royalty . Doom terlahir sebagai keturunan Gypsy, yang kemudian berhasil naik takhta menjadi raja.

Negara yang diperintahnya bernama Latveria, dan ia memerintahnya dengan keji. Seperti rivalnya, Reed Richard aka Mr. Fantastic, Doom memiliki kepintaran yang luar biasa. Selain itu, ia juga menguasai mystic arts yang setara dengan Dr. Strange.

Sebagai supervillain , ia sering menghadirkan kekacauan bagi Fantastic Four. Namun, Doom tidak pernah lupa kalau dirinya juga seorang raja. Terlebih lagi, ia mengemban tugasnya itu dengan serius dan tidak main-main, sekalipun pemerintahannya memang sangat jahat.

Black Adam

karakter-royalty-superhero-supervillain-Black Adam

Belum lama diangkat menjadi film live-action , Teth Adam yang kita kenal dengan Black adam juga merupakan seorang raja. Sama seperti Doom, ia tidak memiliki darah royalty . Black Adam membasmi Asim Muhunnad (seorang diktator jahat) dan mengambil alih pemerintahan negaranya, Kahndaq.

Adapun pertarungannya dengan Shazam memperjelas reputasinya yang kejam dan licik, tetapi penduduk Kahndaq melihatnya sebagai Raja baik hati yang akan melakukan apa pun untuk negaranya. Black Adam pun gigih untuk melindungi negaranya, baik dari dalam maupun luar.

Pemerintahannya sangat keras, di mana dirinya menerapkan hukum mengerikan seperti eksekusi publik untuk menjaga masyarakatnya supaya tidak berulah. Selain kekuatan dahsyat yang dimilikinya, Black Adam juga dianugerahi dengan kepintarannya dalam hal menyusun taktik.

Black Bolt

Black Bolt

MCU mungkin telah merusak image Black Bolt secara umum. Namun, penggemar Marvel Comics pasti tahu bahwa karakter ini tidak selemah yang ditunjukkan film Dr. Strange 2 . Karakter ini memberi arti baru bagi istilah diam-diam tetapi mematikan. Bernama asli Blackagar Boltagon, ia adalah Raja dari kaum Inhumans.

Black Bolt mungkin seorang pria dengan sedikit kata-kata, tetapi dirinya memiliki kemampuan untuk menghancurkan pegunungan hanya dengan suaranya. Sejak kemunculan pertamanya, ia sudah menjadi Raja atas Antillan.

Black Bolt pun beberapa kali terlihat bekerja sama dengan Avengers dan Fantastic Four, serta sering bentrok dengan X-Men. Seperti Black Adam, ia tidak akan ragu untuk menggunakan suaranya untuk melindungi rakyatnya.

Aquaman

karakter-royalty-superhero-supervillain-Aquaman

Last but not least , hanya ada satu Raja di roster Justice League, yaitu Aquaman. Lahir bernama Arthur Curry, Aquaman memerintah sebuah kerajaan di bawah laut, yaitu Atlantis. Sejak pertama kali diperkenalkan, Aquaman sering dihina banyak pembaca komik DC.

Namun, kemampuannya di bawah air benar-benar tidak tertandingi dan ia merupakan seorang Raja yang bijak. Ia sebisa mungkin menghindari peperangan, tetapi juga tidak takut untuk melakukannya bila diperlukan. Bersama Mera, istrinya, Aquaman melindungi Atlantis dari mereka yang berusaha menghancurkannya.

***

Itu dia 7 karakter royalty yang juga seorang superhero atau supervillain . Terlepas dari kesibukannya sebagai penguasa atau anggota kerajaan, mereka membuktikan kalau dirinya bisa memiliki kehidupan lain. Beberapa dari mereka memang setia kepada negaranya, tetapi ada juga yang memutuskan untuk pergi demi melindungi seluruh Bumi.

Black Panther dan Namor yang termasuk dalam kategori daftar di atas, kini sedang bertarung di layar bioskop kesayanganmu. Mengingat hal itu, apakah kamu sudah menyaksikannya?


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @upstationmedia
Instagram: @upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community

Topik Menarik