Makna Kebaikan Sesungguhnya dalam Islam, Begini Penjelasan KH Didi Supandi

Makna Kebaikan Sesungguhnya dalam Islam, Begini Penjelasan KH Didi Supandi

Seleb | celebrities.id | Jum'at, 13 Mei 2022 - 12:25
share

JAKARTA, celebrities.id - Kebaikan menjadi salah satu amalan yang sering dilakukan manusia agar mendapatkan pahala serta imbalan surga kelak. Dalam tausiahnya, KH Didi Supandi mengungkap makna kebaikan sesungguhnya dalam Islam.

Adapun dalam Islam sendiri, KH Didi Supandi Lc., MA menjelaskan bahwa sekecil apapun kebaikan, maka maknanya tidak akan pernah sederhana.

"Kebaikan itu sekecil apapun, maknanya tidak akan pernah sederhana. Sesuap nasi bisa menolong pada orang kelaparan, seteguk air bisa menolong mereka yang kehausan," ucap KH Didi Supandi, Lc., MA yang dikutip dari akun TikTok @_kadungtresno, Kamis (12/5/2022).

Tak hanya itu, KH Didi Supandi juga menggambarkan kalau sekarung emas bukanlah hal yang penting ketika manusia sedang tenggelam, malah ban bekas yang menjadi perebutan.

"Bahkan, aku pernah berpikir sekarung emas nilainya bisa kalah dengan ban bekas ketika Anda mau tenggelam," tutur KH Didi Supandi, Lc., MA.

Hingga berita ini diturunkan, unggahan tersebut sudah mendapatkan lebih dari 42 ribu like, 250 komentar dan 1,2 juta penanyangan dari netizen.

Topik Menarik