Usai Posting Foto Yesus, Soraya Haque Bahas Nuzulul Quran

Usai Posting Foto Yesus, Soraya Haque Bahas Nuzulul Quran

Seleb | okezone | Jum'at, 22 April 2022 - 04:06
share

SORAYA Haque salah sau artis yang kerap menunjukkan toleransi beragama. Setelah vial posting foto Yesus, dia membahas soal Nuzulul Quran.

Nuzulul Quran jatuh pada 17 Ramadan. Saat itulah Soraya Haque posting penggalan-penggalan makna Alquran yang menunjukkan wahyu Allah ini.

soraya haque

"Nuzulul Quran

QS. Al Jaatsiyah:20

Al Quran ini adalah pedoman bagi manusia, petunjuk dan rahmat bagi kaum yang meyakini.

QS.Yunus:100

Dan tidak ada seorang pun akan beriman kecuali dengan izin Allah; dan Allah memimpakan kemurkaan kepada orang-orang yang tidak mempergunakan akalnya.

QS. Maryam:97

Maka sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran itu dengan bahasamu, agar kamu dapat memberi kabar gembira dengan Al Quran itu kepada orang-orang yang bertakwa, dan agar kamu memberi peringatan dengannya kepada kaum yang membangkang.

QS. Al Qamar:17,22,32,40

Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

QS. Yaasiin:69-70

Dan Kami tidak mengajarkan syair kepadanya (Muhammad) dan bersyair itu tidaklah layak baginya. Al Quran itu tidak lain hanyalah pelajaran dan kitab yang memberi peringatan,

supaya dia (Muhammad) memberi peringatan kepada orang-orang yang hidup (hatinya) dan supaya pastilah (ketetapan azab) terhadap orang-orang kafir.

QS. Yusuf:111

Sesungguhnya pada kisah-kisah mereka itu terdapat pelajaran bagi orang-orang yang mempunyai akal. Al Quran itu bukanlah cerita yang dibuat-buat, akan tetapi membenarkan (kitab-kitab) yang sebelumnya dan menjelaskan segala sesuatu, dan sebagai petunjuk dan rahmat bagi kaum yang beriman," tulisnya dalam Instagram.

Topik Menarik