Ayah April Jasmine Meninggal Dunia, Ustaz Solmed: Pasti Berat

Ayah April Jasmine Meninggal Dunia, Ustaz Solmed: Pasti Berat

Seleb | genpi.co | Rabu, 16 Maret 2022 - 20:40
share

GenPI.co - Kepergian H. Oman Marzuki untuk selamanya masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga aktris April Jasmine.

Ayah kandung April meninggal dunia pada Selasa (15/3) malam di usianya 80 tahun.

H. Omandimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Joglo, Jakarta Barat.

Selama pemakaman berlangsung, Ustaz Solmed selalu berada di samping sang istri dan ibu mertuanya, H. Amanah.

April bersama ibundanyaterlihat sangat terpukul atas kepergian H. Oman.

Amanah terlihat menangis sambil terus memegangi nisan suami tercinta.

"Harus melepas kepergian orang tercinta untuk selamanya dari dunia pasti bukan sesuatu yang mudah. Berat," kata Ustaz Solmed saat ditemui di TPU Joglo, Jakarta Barat, Rabu (16/3).

Ustaz Solmed pun akan selalumemberikan dukungan kepada ibu mertuanya.

"Insyaallah, kami anak-anaknya, menantu akan menghibur hati Mama," ucapnya.

Ustaz Solmed mengatakan bahwa tidak menjadikan ujian ini sebagai beban. (*)

Video seru hari ini:

Topik Menarik