Di Balik Misterinya, Ini Destinasi Wisata di Sepanjang Pantai Selatan Jawa

Di Balik Misterinya, Ini Destinasi Wisata di Sepanjang Pantai Selatan Jawa

Seleb | celebrities.id | Rabu, 23 Februari 2022 - 18:15
share

BANTEN, celebrities.id - Jalur Pantai Selatan Jawa membentang dari Banten hingga Banyuwangi dengan panjang rutenya lebih dari 1.500 kilometer. Di sepanjang jalur itu bisa ditemui berbagai destinasi wisata untuk dikunjungi para traveler yang haus akan keindahan dan tempat wisata yang menarik.

Pantai Selatan dikenal dengan ombaknya yang tinggi. Namun, tak jarang pantai-pantai ini menyajikan pemandangan yang indah.

Berikut daftar Destinasi Wisata di Sepanjang Pantai Selatan;

1. Pantai Anyer

Kita intip keindahan dari titik mulai Jalur Pantai Selatan yakni Banten. Terdapat Pantai Anyer yang sejak dulu sudah dikenal sebagai wisata bahari favorit masyarakat Banten dan sekitarnya, bahkan dari luar daerah. Hamparan pasir yang putih menjadi ciri khas Pantai Anyer.

Selain itu, Pantai Anyer memiliki perairan dengan ombak yang tenang, sehingga pengunjung bisa memanfaatkannya dengan berenang, diving, snorkeling, parasailing, atau speedboat. Pemandangan matahari terbenam juga sangat indah dan bisa disaksikan sambil duduk-duduk di gazebo atau menyantap boga bahari.

Letak Pantai Anyer berada di Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten. Berjarak 160 km dari Jakarta dan membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam untuk mencapainya. Jika mengendarai mobil, pengunjung bisa mengambil jalur tol Jakarta-Merak. Saat sampai di Cilegon Barat, baru ambil arah menuju Anyer. Harga Tiket Masuk (HTM) yang dibandrol sendiri berkisar Rp5.000 per orang. Parkir mobil Rp50.000 dan motor Rp25.000.

2. Tanjung Lesung

Tanjung Lesung memiliki luas 1500 hektare. Indahnya pantai dan gelombang laut pantai selatan di wilayah ini menjadi daya tarik wisatawan. Pemandangan pantainya identik dengan batu karang dan airnya bercorak biru. Untuk mencapai Tanjung Lesung, dibutuhkan waktu sekitar 3 jam dari Jakarta.

Saat ini pemerintah Banten terus menggencarkan infrastruktur yang ada di Tanjung Lesung untuk bisa menjadi destinasi wisata bertaraf internasional. Antara lain dengan menghadirkan hotel-hotel pinggir pantai yang mewah, Lapangan Golf Tanjung Lesung, Diving Center, dan restoran kelas atas. Selain itu, lewat Tanjung Lesung pengunjung bisa sekalian memasuki wilayah Taman Nasional Ujung Kulon dan Gunung Krakatau.

Berbagai aktivitas yang bisa pengunjung lakukan di Tanjung Lesung di antaranya memancing, olahraga air, snorkeling, ataupun hanya berjalan-jalan di hamparan pasir putih. Tiket masuk ke kawasan Pantai Tanjung Lesung dikenai biaya retribusi sebesar Rp40.000 dan biaya parkir Rp5.000.

3. Pantai Parangtritis

Dari Banten, kita berpindah ke Jawa Tengah, tepatnya di daerah Yogyakarta. Pantai ini menjadi tempat yang legendaris. Konon, Pantai Parangrtitis merupakan rumah bagi ratu pantai selatan, Nyi Roro Kidul. Berdasarkan cerita itu pula, lahir suatu mitos yang menyebutkan pengunjung tidak boleh mengenakan baju hijau lantaran Nyi Roro Kidul amat menyukai warna tersebut.

Konon, orang yang mengenakan baju hijau akan diculik dan dijadikan sebagai prajurit kerajaan Nyi Roro Kidul. Terlepas dari cerita tersebut, Pantai Parangtritis memiliki keindahan yang tidak bisa dibantah.

Pengunjung bisa melakukan serangkaian aktivitas di Pantai Parangtritis, kecuali berenang. Ombak pantai yang ganas dikhawatirkan bisa menyeret secara tiba-tiba. Namun, pengunjung bisa mengunjungi Gumuk Pasir Parangtritis untuk melakukan sandboarding. Atau mungkin naik Andong menyusuri bibir pantai. Terdapat pula Candi Gembirawati di tebing sisi timur Pantai Parangtritis. Adapun tiket masuk yang dibanderol berkisar Rp10.000, parkir sepeda motor Rp2.000, dan parkir mobil Rp5.000.

Usai menikmati pemandangan, wisatawan di Yogya juga tidak boleh melewatkan kuliner di Pantai Selatan Jawa ini. Pengunjung pantai biasanya akan disuguhkan camilan peyek undur-undur oleh pedagang di sekitar.

4. Pantai Banyu Meneng

Kita pindah lagi ke Jawa bagian timur. Di Malang terdapat sebuah pantai dengan hamparan laut berwarna hijau. Pantai tersebut bernama Banyu Meneng. Lokasinya berada di Desa Bandungrejo, Kecamatan Bantur, Malang, Jawa Timur. Sayangnya, rute untuk mencapai Pantai Banyu Meneng cukup sulit.
Nama Banyu Meneng berasal dari bahasa Jawa yang berarti air diam.

Nama ini diberikan karena Pantai Banyu Meneng memiliki ombak yang tenang. Pasirnya juga putih dengan garis pantai tidak terlalu panjang. Banyak spot yang fotogenik dan pengunjung juga bisa piknik di sana. Fasilitas yang terdapat di lokasi ini adalah toilet, mushala, juga camping ground di pinggir pantai. Adapun HTM sebesar Rp10.000 per orang.

5. Pantai Pulau Merah

Wisata Pulau Merah Pantai Selatan Jawa ini berada di Banyuwangi, terdapat banyak pantai yang menjadi incaran para peselancar karena kualitas ombaknya. Salah satunya, Pantai Pulau Merah. Lokasinya ada di Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi. Pantai ini terkenal dengan bukit hijau kecil di tengah laut yang dikelilingi tanah merah. Selain itu, Pantai Merah memiliki ombak besar yang menarik perhatian turis mancanegara untuk berselancar.

Dibutuhkan waktu tempuh sekitar 2 jam dengan jarak perjalanan 60 km dari pusat kota untung mengunjungi Pantai Pasir Merah. Selain itu, biaya masuknya sebesar Rp8.000 saja dan tidak ada biaya parkir kendaraan.

Baca pembahasan mengenai Legenda Pantai Selatan Jawa selengkapnya di iNews.id melalui link berikut https://www.inews.id/tag/pantai-selatan

Topik Menarik