NOAH Aransemen Musik dan Libatkan Musisi Lain dalam Remake 'Menghapus Jejakmu'

NOAH Aransemen Musik dan Libatkan Musisi Lain dalam Remake 'Menghapus Jejakmu'

Seleb | indozone.id | Jum'at, 21 Januari 2022 - 16:09
share

Seperti yang dikatakan oleh INDOZONE sebelumnya, bahwa NOAH kemungkinan akan kembali mengeluarkan single terbaru dalam album "Second Chance" nya. Baru-baru ini NOAH pun resmi merilis remake lagu dan video klip \'Menghapus Jejakmu\' dengan menggandeng selebritas muda, Angga Yunanda dan Vanesha Prescilla.

Dalam lagu tersebut, NOAH tampak memperbarui musik yang sempat populer masa dulu. Versi NOAH, \'Menghapus Jejakmu\' terasa lebih akustik dengan adanya iringan gitar dan juga pukulan conga yang membuat lagu tersebut semakin segar untuk didengar.

Menggandeng Angga dan juga Vanessa merupakan salah satu strategi yang cukup tepat mengingat keduanya memiliki karir yang populer dikalangan anak muda masa kini. Akting keduanya pun tampak cukup segar mengisi video klip yang memiliki musik dengan suasana terbaru untuk lagu tersebut.

Seperti yang kita ketahui, bahwa dalam video klip \'Menghapus Jejakmu\' versi Peterpan melibatkan seleb Dian Sastrowardoyo yang beradu peran dengan sang vokalis, Ariel.

Remake Menghapus Jejakmu
NOAH libatkan Rejoz The Groove dalam remake \'Menghapus Jejakmu\'. (YouTube/NOAH Official)

Namun, selain mengaransemen lagu dan menggandeng seleb muda masa kini, Ariel dkk juga tampak melibatkan musisi lainnya di dalam remake lagu tersebut.

Tampak Rejoz The Groove ikut andil dalam menciptakan musik terbaru untuk lagu \'Menghapus Jejakmu\'. Tak itu saja, penyanyi muda Stevan Pasaribu juga turut dilibatkan dalam video klipnya yang muncul di bagian akhir.

Remake Menghapus Jejakmu
Stevan Pasaribu dalam video klip \'Menghapus Jejakmu\'. (YouTube/NOAH Official)

Meski hanya terlihat sepintas, namun keterlibatan Stevan ini mengundang perhatian apakah NOAH nantinya akan melakukan kerja sama dengan Stevan untuk menciptakan lagu terbaru di masa mendatang?

Kita lihat saja, yang jelas lagu \'Menghaps Jejakmu\' versi NOAH sangat nikmat untuk didengar dan memasuki telinga kita.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik