Cara Mengurus e-KTP Hilang atau Rusak, Mudah dan Gratis

Cara Mengurus e-KTP Hilang atau Rusak, Mudah dan Gratis

Seleb | celebrities.id | Kamis, 20 Januari 2022 - 15:17
share

JAKARTA, celebrities.id - Cara mengurus e-KTP hilang atau rusak bisa dilakukan dengan mudah dan tanpa dipungut biaya alias gratis.

Sebagai salah satu kartu identitas warga negara yang paling penting untuk identifikasi dan mengurus dokumen lain, KTP elektronik masa kini tak hanya berisi Nomor Induk Kependudukan alias NIK, tapi juga kode keamanan dan rekaman elektronik.

Maka dari itu, ketika e-KTP hilang atau rusak, lakukan langkah-langkah berikut ini yang dikutip dari Indonesia.go.id, Kamis (20/1/2022).

1. Bila e-KTP hilang, datangi kantor polisi untuk melapor dan membuat surat keterangan kehilangan. Jika ada, bawa fotokopi e-KTP lama.

2. Datangi ketua RT dan RW setempat untuk meminta surat pengantar, lengkap dengan stempel dan tanda tangan.

3. Pergi ke kantor kelurahan dengan surat keterangan kehilangan (jika hilang), surat pengantar dari RT dan RW, pas foto ukuran 3x4 sebanyak dua lembar dan fotokopi e-KTP lama (jika ada).

4. Urus surat pengantar dan formulir permohonan e-KTP baru di kelurahan.

5. Bawa berkas-berkas dari empat langkah di atas ke kantor kecamatan atau dinas kependudukan, ditambah dengan fotokopi Kartu Keluarga dan pas foto ukuran 4x6 sebanyak dua lembar.

6. Tunggu berkas Anda diverifikasi dan diproses oleh petugas kantor kecamatan / dinas kependudukan setempat, biasanya sekitar tujuh hari kerja.

7. Setelah jadi, e-KTP wajib diambil oleh pihak yang bersangkutan dan tak boleh diwakilkan karena pihak kecamatan membutuhkan verifikasi sidik jari.

Memiliki langkah-langkah yang mudah dan cepat, mengurus e-KTP hilang atau rusak di kantor kecamatan tak dipungut biaya. Anda hanya perlu mengeluarkan biaya fotokopi dan transportasi; itu pun jika ada.

Mudah bukan mengurus e-KTP hilang atau rusak? Jadi, Anda tak perlu khawatir ketika mengalami kehilangan atau kerusakan, cukup lakukan langkah-langkah di atas dan identitas Anda akan dikembalikan tanpa masalah.

Topik Menarik