Bawakan Dynamite Milik BTS, Bilqis Putri Ayu Ting Ting Buka Panggung Kontes KDI 2021

Bawakan Dynamite Milik BTS, Bilqis Putri Ayu Ting Ting Buka Panggung Kontes KDI 2021

Seleb | sindonews | Senin, 10 Januari 2022 - 21:40
share

JAKARTA - Kontes KDI 2021 kembali digelar pada Senin (10/1/2022) malam. Ada lima besar peserta Kontes KDI 2021 yang tampil kali ini.

Panggung Kontes KDI 2021 dibuka dengan penampilan spesial dari salah satu juri dan putrinya. Dia adalah Ayu Ting Ting dan Bilqis Khumairah Razak .

Di panggung tersebut, keduanya membawakan salah satu single dari grup musik Korea Selatan, BTS, yaitu Dynamite. Pada penampilan kali ini, Bilqis dan Ayu terlihat kompak memakai busana berwarna red wine.

Penampilan Bilqis menuai pujian dari Ivan Gunawan. "Youre so amazing tonight. Give me five!" kata artis sekaligus desainer yang akrab disapa Igun itu, dikutip dari acara Kontes KDI 2021 MNCTV, Senin (10/1/2022).

Selain Bilqis, malam ini juga ada penampilan dari lima besar peserta Kontes KDI 2021. Mereka adalah Kayla (15 tahun, Deli Serdang Sumatera Utara), Sabela (18 tahun, Semarang Jawa Tengah), Nisa (20 tahun, Bandung Jawa Barat), Iko (21 tahun, Bima Nusa Tenggara Barat), dan Bunga (15 tahun, Jakarta).

Kontes KDI 2021 semakin meriah karena kehadiran bintang tamu seperti Titi DJ, Bebi Romeo, Denada, Ikang Fawzi, Russel Rich, Sruti Respati, Chef Muto, dan Michael Wong.

Penampilan lima kontestan KDI 2021 dinilai langsung oleh para juri berkualitas seperti Pasha Ungu, Iis Dahlia, Ayu Ting Ting, Zaskia Gotik, Ivan Gunawan, dan Cakra Khan. Acara semakin seru karena dipandu oleh tiga host Indra Herlambang, Vega Darwanti, dan Anwar Sanjaya.

Original Source
Topik Menarik