
Hyun Bin Jadi Aktivis Kemerdekaan dalam Film Harbin
SEOUL - Hyun Bin tampaknya akan lebih fokus tampil di layar lebar pada tahun depan. Setelah menyelesaikan syuting film Confidential Assignment 2: International , kini dia mengonfirmasi film terbarunya, Harbin .
Kepastian keterlibatan sang aktor dalam film itu diumumkan oleh Hive Media Corp. Dia memutuskan bergabung dengan Harbin karena skenarionya menarik dan dia juga percaya pada kemampuan sutradara Woo Min Ho, ujar rumah produksi itu seperti dikutip dari Soompi , Selasa (16/11/2021).
Woo Min Ho memang dikenal sebagai salah satu sutradara papan atas Korea Selatan. Dia adalah sosok di balik sederet film box office Korea, seperti Inside Men , The Drug King , dan The Man Standing Next .
Sementara itu, Harbin merupakan film laga mata-mata yang berlatar di Harbin, ibukota Provinsi Heilongjiang pada 1900-an. Kisahnya tentang aktivis kemerdekaan Korea Selatan yang mempertaruhkan nyawa mereka untuk merebut kembali Tanah Air mereka.
Topik Menarik

Nassar Buka-bukaan soal Rencana Menikah ...
seleb | genpi.co Minggu, 26 Juni 2022 - 08:20

Sarwendah Ungkap Kondisi Terkini Ruben O...
seleb | genpi.co Minggu, 26 Juni 2022 - 20:40

Betrand Peto Buka-bukaan, Cerita soal Ko...
seleb | genpi.co Minggu, 26 Juni 2022 - 21:50

Biodata dan Profil Member LAPILLUS: Umur...
seleb | kuyou.id Minggu, 26 Juni 2022 - 07:00

Wika Salim Pakai Hot Pants Putih Pamer S...
gaya hidup | Indozone Senin, 27 Juni 2022 - 00:40

Ini Dia 3 Fakta Unik Tentang Ms Marvel...
seleb | genpi.co Minggu, 26 Juni 2022 - 13:50

Biodata dan Profil Nesa Idrus: Umur, Aga...
seleb | KuyouID Minggu, 26 Juni 2022 - 12:00
