Berbagai Cara Dilakukan Honda untuk Bisa Bersaing di MotoGP 2023, Termasuk Ganti Pemasok Knalpot

Berbagai Cara Dilakukan Honda untuk Bisa Bersaing di MotoGP 2023, Termasuk Ganti Pemasok Knalpot

Otomotif | BuddyKu | Rabu, 4 Januari 2023 - 12:04
share

AALST - Repsol Honda menjadi salah satu tim pabrikan MotoGP yang meredup dalam beberapa musim terakhir. Tak mau terpuruk terlalu lama, tim pabrikan asal Jepang itu terus berbenah agar bisa meningkatkan motor RC213V milik mereka, termasuk mengganti pemasok knalpot.

Honda tepatnya mengiikut jejak tim-tim lain yang beralih menggunakan knalpot buatan Akrapovic. Langkah itu diambila agar bisa mengembangkan kemampuan kuda besi Honda tersebut.

Ya, Honda baru saja menjalani salah satu musim terburuknya. Pasalnya, mereka menjadi satu-satunya pabrikan yang gagal merebut kemenangan pada MotoGP 2022.

Joan Mir

Prestasi terbaik Honda di MotoGP 2022 hanya membukukan dua podium saja dari 20 balapan. Antara lain saat Pol Espargaro merebut podium ketiga di MotoGP Qatar, serta Marc Marquez yang mengakhiri MotoGP Australia di peringkat kedua.

Honda sendiri terus bekerja keras dalam mengembangkan motor. Termasuk dalam segi teknis, sehingga mengganti beberapa komponen yang diproduksi oleh pihak ketiga.

Seperti dikabarkan GPOne, Rabu (4/1/2022), terbaru Honda bakal mengganti pemasok knalpotnya. Untuk MotoGp 2023, mereka bakal menggunakan knalpot buatan pabrikan Slovenia, Akrapovic.

Honda memilih untuk tak memperpanjang kontrak dengan produsen Italia, SC-Project. Knalpot Akrapovic bakal menempel di motor Honda RC213V besutan Marc Marquez dan Joan Mir.

Langkah ini membuat Honda mengikuti langkah Ducati. Karena Ducati memang merupakan pengguna Akrapovic sejak beberapa tahun ke belakang, dan terbukti mampu ikut andil.

Marc Marquez

Knalpot merupakan satu dari berbagai komponen yang diganti oleh Honda. Sebelumnya, mereka juga menggunakan swing-arm atau lengan ayun buatan pabrikan sasis Moto2, Kalex.

Seluruh komponen baru itu kemungkinan bakal nampak di uji coba pramusim pada 10-12 Februari 2023. Pengetesan tersebut rencananya akan berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Setelah itu, Repsol Honda sendiri bakal meluncurkan tim yang terdiri dari Marquez dan Mir pada 25 Februari 2023 mendatang. Balapan pertama kemudian bakal berlangsung sebulan kemudian pada MotoGP Portugal.

Topik Menarik