Cek Lokasi Tambal Ban Terdekat, Ikuti 5 Cara Ini dengan Benar Ya

Cek Lokasi Tambal Ban Terdekat, Ikuti 5 Cara Ini dengan Benar Ya

Otomotif | BuddyKu | Selasa, 6 Desember 2022 - 22:21
share

JAKARTA Cek lokasi tambal ban terdekat melalui handphone yang akan memudahkan Anda jika kendaraan mendadak bocor di jalan.

Ban yang bocor merupakan suatu masalah yang tidak diharapkan semua pengendara.

Meski cara berkendara yang digunakan sudah benar, tidak menjamin Anda terhindar dari ban bocor.

Ban bocor dapat disebabkan oleh benda tajam yang tergilas dan menancap ke dalam ban.

Agar tidak bingung menghadapi situasi ini, Anda harus mengetahui bagaimana cara mengecek lokasi tambal ban terdekat melalui handphone, berikut caranya di bawah ini berdasarkan catatan Okezone, Sabtu (10/12/2022):

1. Buka aplikasi Google Maps melalui handphone

2. Ketuk tujuan pada peta seperti Tambal Ban terdekat

3. Setelah itu bakal keluar pilihan tambal ban terdekat sampai terjauh, lalu pilih salah satu

4. Ketuk rute pada peta

5. Terakhir, ikuti rute tersebut.

Nantinya, sepanjang perjalanan Anda akan diarahkan oleh voice actor dari Google Maps, jangan lupa anda juga harus melihat navigasinya.

Topik Menarik