Honda Boyong 32 Mobil di GIIAS 2022, Ada Mobil Camper, Balap, hingga Formula 1

Honda Boyong 32 Mobil di GIIAS 2022, Ada Mobil Camper, Balap, hingga Formula 1

Otomotif | BuddyKu | Kamis, 11 Agustus 2022 - 18:33
share

JAKARTA PT Honda Prospect Motor mengusung tema Reignite Passion and Energy di GIIAS 2022 yang berlangsung pada 11-21 Agustus 2022 di ICE, BSD, Tangerang Selatan. Secara total, mereka menampilkan 32 unit mobil display di booth yang berlokasi di Hall 2A. Booth Honda di GIIAS 2022 terbagi menjadi beberapa zona. Di dalam zona Safety, misalnya, Honda menampilkan informasi mengenai teknologi keselamatan. Termasuk fitur keselamatan yaitu Honda Sensing. Tak hanya menampilkan produk-produk yang telah dilengkapi fitur ini, booth Honda juga memiliki sebuah alat virtual reality yang dapat digunakan oleh konsumen untuk merasakan pengalaman berkendara menggunakan fitur Honda Sensing.

Di Zona Racing, pengunjung dapat merasakan keseruan membalap di berbagai sirkuit Internasional melalui alat Racing Simulator. Selain itu, hadir juga mobil balap Honda Racing Indonesia yang dipakai di ajang ISSOM serta Slalom, motor balap Honda yang digunakan di ajang balap MotoGP, serta mobil Formula 1 Red Bull Racing Honda.

Sebuah zona khusus Honda Brio juga dihadirkan khusus untuk merayakan 10 tahun eksistensi Honda Brio di Indonesia. Di dalam zona ini, ada banyak memorabilia mengenai aktivitas Honda Brio di Indonesia yang dekat dengan aktivitas anak muda.

Di area ini juga akan ditampilkan Honda Brio yang dimodifikasi berdasarkan desain juara ajang Brio Virtual Modification (V-Mod) #4 yang saat ini tengah digelar. Nah, berikut adalah daftar lengkap tampilan mobil Honda di ajang GIIAS 2022:

1. Honda Accord HEV2. Honda CR-V HEV3. Honda Small SUV RS4. F1 Red Bull Racing Honda RB16B5. Honda RC213V-S6. Honda RC213V HRC Repsol Honda Team (Marc Marquez #93)7. Honda RC213V HRC Repsol Honda Team (Pol Espargaro #44)8. Honda Brio Racing (Honda Racing Indonesia Divisi Slalom)9. Honda City Hatchback RS (Honda Racing Indonesia Divisi ISSOM ITCR 1.500)10. Honda Civic Type R (Honda Racing Indonesia Divisi ISSOM STCR)11. Honda Brio pemenang Brio Virtual Modification 412. All New Honda BR-V Paint Art13. All New Honda BR-V Showcar bertema Family Adventure14. All New HR-V Showcar dengan warna khusus Dark Green

Honda Accord HEV dan Honda CR-V HEV dipamerkan di booth Honda di GIIAS 2022. Foto: dok HPM

15. e:HEV Cut Engine16. All New Honda HR-V RS Turbo17. All New Honda HR-V SE18. All New Honda HR-V E19. All New Honda BR-V Prestige with Honda Sensing20. All New Honda BR-V Prestige21. All New Honda BR-V E22. New Honda CR-V Black Edition23. New Honda CR-V 1.5L Prestige Turbo24. New Honda CR-V 1.5L Turbo25. New Honda Accord26. All New Honda Civic RS27. All New Honda City28. Honda City Hatchback RS with Honda Sensing29. Honda City Hatchback RS30. Honda Brio RS Urbanite Edition31. Honda Brio RS32. Honda Brio Satya

(dan)

Topik Menarik