HPM Sosialisasikan Brio Slalom Challenge 2022, Para Pebalap Antusias Membalap Meski Puasa

HPM Sosialisasikan Brio Slalom Challenge 2022, Para Pebalap Antusias Membalap Meski Puasa

Otomotif | indozone.id | Minggu, 24 April 2022 - 09:47
share

Meskibulan suci Ramadhan,tidak menjadi hambatan bagi para pebalap slalom untuk berkompetisi sehat, aman tapi tetap lancar puasa. Pasalnya, para pebalap berlomba di ajang slalom challenge dengan menggunakan simulator Honda Brio.

Diselenggarakan PT Honda Prospect Motor (HPM) dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), dalam rangka sosialisasi dan talkshow Brio Slalom Challenge (BSC) 2022.

Acara ini dihadiri perwakilan dari IMI serta para pebalap slalom dari Honda Racing Indonesia, seperti Alvin Bahar, Canya Prasetyo dan Anandyo Dwiky yang akan melakukan talkshow bersama para peserta.

Tidak hanya itu, Alvin Bahar dan Anandyo Dwiky pun melakukan coaching clinic mengenai teknik cara melakukan slalom.

honda brio
Peserta slalom challenge membalap di simulator Honda Brio di Dreams Cafe, Jakarta (23/4/2022).

Nah, selain mendapatkan sosialisasi mengenai BSC, talkshow , serta coaching clinic bersama pebalap slalom HRI, para peserta juga merasakan sensasi melakukan slalom challenge dengan menggunakan simulator Honda Brio.
Enam peserta dengan waktu tercepat akan mendapatkan golden tiket yang dapat digunakan untuk melakukan atraksi slalom bersama dengan pebalap HRI pada seri perdana BSC 2022.

Infot tambahan, kompetisi perdana BSC 2022 akan segera dilaksanakan pada 14 Mei 2022 di Edutown, Tangerang. Sedangkan seri kedua akan dilaksanakan di Bandung, seri ketiga di Semarang dan seri keempat di Surabaya.

Artikel menarik lainnya:

Topik Menarik