Deretan Mobil Kuno Sejagat, Tertua Berusia Lebih 2 Abad!

Deretan Mobil Kuno Sejagat, Tertua Berusia Lebih 2 Abad!

Otomotif | okezone | Sabtu, 22 Januari 2022 - 17:20
share

TAK dipungkiri jika mobil pertama di dunia kerap jadi cikal bakal bahkan tonggak sejarah perkembangan otomotif dunia hingga kini.

Namun, sebagian orang mungkin tidak mengetahui bagaimana perkembangan kisah dan cerita mobil tertua di dunia. Sebab, banyak mobil tua yang pada akhirnya mengukir sejarah untuk memajukan pasar otomotif global.

Inovasi dilakukan para insinyur untuk menciptakan suatu kendaraan yang pada akhirnya tersimpan di museum dan dilestarikan hingga sekarang menjadi mobil tua. Lantas, apa saja mobil tertua yang pernah eksis di dunia ini? Berikut ulasannya sebagaimana dilansir MNC Portal dari berbagai sumber.

Benz Patent-Motorwagen (1886)

Mobil lawas satu ini secara umum diakui dalam sejarah mobil sebagai mobil bertenaga bensin pertama. Sebenarnya awalnya dibangun pada tahun 1885, namun kemudian mobil ini dipatenkan pada 1886.

Bent Patent-Motorwagen

(Foto: Tog Gear)

Mobil tersebut ditopang oleh mesin silinder tunggal berkapasitas 954 sentimeter kubik yang menghasilkan dua pertiga tenaga kuda.

Bahan bakar pada awalnya dipasok ke mesin melalui penguapan, tetapi sang ilmuan Benz kemudian menambahkan karburator yang belum sempurna pada model selanjutnya.

Hammelvognen (1886)

Mobil tertua di dunia lainnya ialah Hammelvognen. Ia diproduksi tahun 1886 di Denmark dan ditenagai oleh mesin dua silinder yang mampu menghasilkan tiga tenaga kuda.

Hammelvognen

(Foto: Dailyhunt)

Hammelvognen merupakan salah satu mobil tertua di dunia yang menawarkan konfigurasi rem dan gigi mundur. Adapun unit Hammelvognen saat ini tersimpan rapi di Museum Danmarke Tekniske.

La Marquise tahun (1884)

Mobil lawas di dunia selanjutnya yaitu La Marquise. Mobil ini memiliki desain unik dan ikonik. Pertama kali unit ini diproduksi pada 1884. Adalah sang penemu, De Dion-Bouton et Trepardoux untuk Count De Dion. Ia lalu mengklaim ketenaran karena telah berhasil memenangkan balapan mobil pertama pada tahun 1887.

La Marquise

(Foto: NYDailyNews/Rex)

Diketahui unit La Marquise terakhir dilelang pada tahun 2011, tak tanggung-tanggung, unit tersebut menetapkan rekor lelang mencapai USD4,6 juta atau hampir Rp65 milliar.

Topik Menarik