Atasi Kelangkaan, Hyundai akan Produksi Chip Semikonduktor

Atasi Kelangkaan, Hyundai akan Produksi Chip Semikonduktor

Otomotif | kabaroto.com | Selasa, 11 Januari 2022 - 18:00
share

KabarOto.com - Masalah yang dialami pabrikan otomotif di dunia saat ini adalah kelangkaan chip semikonduktor. Komponen kecil tersebut sangat krusial di sebuah kendaraan. Fungsinya untuk mendukung fitur entertainment dan juga keamanan berbasis digital.

Kelangkaan chip semikonduktor diperkiraan akan berlangsung sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan. Untuk mengatasi kekurangan chip secara global, Hyundai kabarnya akan mengembangkan komponen itu sendiri, tanpa menggunakan vendor.

Chip semikonduktor ada di sistem hiburan (Foto Ilustrasi: Hyundai)

Hal ini sudah dikonfirmasi Hyundai dalam Consumer Electric Show (CES) yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat. "Kami ingin mengendalikan nasib kami sendiri," jelas Jose Munoz, Chief Operating Officer (CEO) Hyundai Motor Global dan Presiden Unit Amerika Utara, dilansir dari Autoevolution.

Jose Munoz menjelaskan, pabrikan asal Korea Selatan itu, bukan satu-satunya yang memutuskan untuk melakukan strategi itu. Seluruh perusahaan akan bekerja masing-masing dan tidak dapat diketahui bagaimana cara setiap perusahaan bekerja.

Hyundai kemungkinan besar akan bergabung dengan mitra teknologi untuk bekerja sama secara khusus menghadirkan chip semikonduktor sendiri. "Untuk saat ini, beberapa pendekatan sedang dipertimbangkan," ujar Munoz.

Untuk diketahui, saat ini sejumlah pabrikan mobil di seluruh dunia terganggu produksinya, lantaran langkanya komponen ini. Bahkan raksasa otomotif Toyota memilih untuk menghentikan sementara produksi beberapa variannya.

Topik Menarik