Tebar Ancaman ke Rival di MotoGP 2025, Marc Marquez: Saya Tidak Takut Lintasan Mana pun!
MARC Marquez kembali menebar ancaman ke rival-rivalnya di MotoGP 2025. Pembalap tim Ducati Lenovo itu mengaku tidak takut dengan lintasan mana pun musim ini.
Marquez tampil dominan di enam seri awal MotoGP. Ia merebut tiga kemenangan, empat pole position, dan sapu bersih di Sprint Race dengan enam kemenangan.
1. Tantangan Berbeda
Saat ini, Marquez menjadi pemuncak klasemen MotoGP 2025 dengan 171 poin. Ia unggul 22 angka dari sang adik Alex Marquez di posisi dua dan 51 poin dari Francesco Bagnaia di tangga ketiga.
Marquez mengatakan setiap lintasan memang memberikan tantangan berbeda-beda. Namun, hal itu tidak membuatnya gentar.
"Saya tidak takut dengan lintasan balap mana pun," kata Marquez, dilansir dari laman Crash, Senin (19/5/2025).
2. Persaingan Cukup Berat
Pembalap asal Spanyol tersebut menyadari persaingan dalam MotoGP 2025 cukup berat. Jadi, ia akan berusaha menghindari kesalahan dan tampil dengan konsentrasi penuh.
"Balapan (ketat) itu akan tiba, ya, tapi kami perlu memahami sekarang kami telah mengambil keuntungan kecil itu (dalam kejuaraan)," kata Marquez.
“Jadi, target utamanya adalah mencoba untuk tidak menyia-nyiakan keunggulan itu seperti yang kami lakukan di Austin (GP Amerika Serikat) dan Jerez (GP Spanyol)," tutup pria berusia 32 tahun itu.
Terdekat, ada seri ketujuh MotoGP 2025 yang digelar di Sirkuit Silverstone, Silverstone, Inggris. Pekan balapan MotoGP Inggris 2025 itu dijadwalkan berlangsung 23-25 Mei.