Kisah Miris Jorge Martin, Juara Dunia MotoGP 2024 yang Terancam Didepak Aprilia

Kisah Miris Jorge Martin, Juara Dunia MotoGP 2024 yang Terancam Didepak Aprilia

Olahraga | okezone | Jum'at, 16 Mei 2025 - 11:05
share

KISAH miris Jorge Martin menarik diulas. Juara dunia MotoGP 2024 itu terancam didepak timnya saat ini, Aprilia Racing.

Martin dan Aprilia Racing berpotensi pisah karena klausul atau kesepakatan yang tak terpenuhi setelah enam seri balapan MotoGP. Martin memang gagal berbicara banyak karena kerap alami cedera.

1. Nasib Jorge Martin

Menurut laporan Crash, Martin sempat datang ke ajang MotoGP Prancis 2025. Kehadiran pembalap asal Spanyol itu guna membahas kesepakatan baru dengan Aprilia Racing.

Sebelumnya, Martin dan Aprilia Racing dikabarkan mempunyai kesepakatan kuat mengenai posisi di MotoGP 2025. Nasib Martin di Aprilia Racing akan bergantung pada kesepakatan itu.

Meski dia mempunyai kontrak dua tahun, Martin diharuskan untuk menempati papan atas klasemen jika ingin bersama Aprilia Racing. Dia berpotensi ditendang andai tak memenuhi klausul tersebut.

"Dilaporkan bahwa tujuan perjalanan itu (ke MotoGP Prancis) adalah untuk mengadakan pertemuan penting dengan Aprilia mengenai klausul dalam kontraknya yang memungkinkan dia untuk hengkang di tengah-tengah kesepakatan dua tahun tersebut jika dia tidak berada di antara 'posisi teratas' dalam kejuaraan dunia menjelang Grand Prix Prancis," tulis laporan Crash, Jumat (16/5/2025).

Kabarnya, Martinator -julukan Jorge Martin- meminta keringanan enam balapan lagi kepada Aprilia Racing. Jika dalam enam balapan itu dia mampu merangsek ke papan atas, maka posisinya akan aman di Aprilia Racing.

Namun, laporan Crash meragukan hal itu akan terjadi mengingat Martin sedang menderita cedera. Dia diketahui baru membalap satu kali di Sprint Race seri Qatar, itupun dia terjatuh dan kembali cedera.

 

2. Cari Tim Baru

Jika kesepakatan itu gagal, Martin harus mencari tim baru sebelum MotoGP 2026. Ada empat tim yang dikaitkan dengan juara MotoGP 2024 tersebut.

Keempat tim itu adalah HRC Castrol (Honda), Prima Pramac Racing (Yamaha), Pertamina Enduro VR46 Racing Team (Ducati), dan LCR Honda (Honda). Meski begitu, kabar tersebut masih rumor dan menunggu kesepakatan antara Martin dan Aprilia Racing.

Topik Menarik