Doping Batalkan Pertarungannya Lawan Joshua, Dillian Whyte "Bersumpah" Tak Bersalah

Doping Batalkan Pertarungannya Lawan Joshua, Dillian Whyte "Bersumpah" Tak Bersalah

Olahraga | BuddyKu | Minggu, 6 Agustus 2023 - 14:59
share

AKURAT.CO, Petinju kelas berat asal Inggris, Dillian Whyte, tidak menerima hasil pemeriksaan Asosiasi Anti-Doping Sukarela (VADA) yang menyebabkan pertarungannya melawan Anthony Joshua dibatalkan. Whyte mengaku terkejut dengan laporan tersebut dan merasa tak diberi kesempatan untuk mengajukan pembuktian.

Saya terkejut dan hancur ketika mengetahui laporan VADA soal temuan yang merugikan (adverse analytical findings) yang berhubungan dengan saya, kata Dillian Whyte sebagaimana dipetik dari The Guardian.

Saya juga melihat bahwa pertarungan (melawan Joshua) dibatalkan tanpa sebarang peluang pun untuk mendemonstrasikan ketidakbersalahan saya sebelum keputusan diambil. Saya bisa mengonfirmasi tanpa dibayangi keraguan bahwa saya tidak menggunakan zat yang disebutkan, di kamp latihan atau sepanjang hidup saya.

Laporan VADA membatalkan pertarungan ulang Dillian Whyte melawan Joshua yang dijadwalkan digelar di O2 Arena, London, Inggris, Sabtu (5/8). Pertarungan ini merupakan tarung ulang setelah pertemuan pertama pada 2015 yang dimenangi Joshua.

Bagi Whyte sendiri, kasus kali ini bukan pertama kali. Ia pernah menjalani sanksi larangan bertarung pada 2012-2014 namun kesalahan tersebut dihapus oleh Lembaga Anti-Doping Inggris pada 2019. Anti-Doping menyebut bahwa kandungan zat yang dikonsumsi Whyte yang dianggap melanggar itu berada di level yang sangat rendah.

Ini bukan kali pertama saya dilaporkan mendapatkan temuan yang merugikan untuk subtansi yang tidak saya gunakan, dan sebagaimana yang saya lakukan sebelumnya, saya akan membuktikan lagi bahwa saya sepenuhnya tak bersalah, kata Dillian Whyte.

Semua yang bisa saya lakukan adalah mengekspresikan kekecewaan besar saya kepada penggemar tinju, yang kehilangan apa yang sudah pasti merupakan acara besar.

Sementara itu, pembatalan pertarungan ini memunculkan spekulasi tentang siapa yang menjadi lawan pengganti Joshua. Salah satu yang tampaknya mengajukan diri adalah Andy Ruiz Jr yang berhasrat untuk pertemuan ketiga menghadapi Joshua.

Andy Ruiz sendiri saat ini sedang dalam negosiasi untuk pertarungan melawan eks juara dunia tinju kelas berat WBC, Deontay Wilder. Namun demikian, Ruiz melihat peluang dengan dibatalkannya pertarungan Whyte versus Joshua.[]

Topik Menarik