Kesuksesan Rahmat Erwin di GP IWF Kuba 2023 Diharap Tambah Motivasi demi Medali Emas Olimpiade Paris 2024

Kesuksesan Rahmat Erwin di GP IWF Kuba 2023 Diharap Tambah Motivasi demi Medali Emas Olimpiade Paris 2024

Olahraga | BuddyKu | Kamis, 15 Juni 2023 - 12:18
share

HAVANA Atlet angkat berat Indonesia Rahmat Erwin Abdullah berhasil memborong tiga medali emas di ajang Grand Prix International Weighlifting Federation (IWF) Kuba 2023.

Turnamen angkat berat kelas internasional itu berlangsung di Pabexpo Exhibition Complex, Havana, Kuba pada Rabu (14/6/2023) pagi WIB. Rahmat sukses meraih tiga emas setelah menang dalam angkatan Snatch, Clean & Jerk, dan total angkatan di Grand Prix IWF Kuba 2023.

Pada angkatan Snatch, atlet muda itu berhasil mengangkat beban seberat 156 kilogram (kg). Dengan beban seberat itu, Rahmat sukses mengalahkan lifter Turkmenistan, Torayev Gaygysyz (144 kg), dan lifter Kanada, Samuel Guertin (140 kg).

Ketua Umum KONI Pusat, Letjen TNI (Purn.) Marciano Norman (kanan) menerima secara simbolis kacamata Rudy Project untuk atlet Indonesia (Foto: Istimewa)

Hebatnya, Rahmat hanya turun satu kilogram setelah mencetak angkatan terbaiknya di SEA Games Kamboja 2023 lalu. Kala itu, lifter asal Makassar, Sulawesi Selatan itu sukses mengangkat beban seberat 157 kg.

Kemudian, dia juga merajai angkatan Clean & Jerk yang diketahui menjadi andalannya selama ini. Rahmat berhasil mengangkat beban seberat 202 kg, yang hampir memecahkan rekor dunia milik lifter Bulgaria Carlos Nasar di angka 209 kg.

Keunggulan dalam angkatan Snatch dan Clean & Jerk membuat Rahmat menang secara total angkatan. Tercatat, atlet berusia 22 tahun itu berhasil mengangkat beban seberat 358 kg, jauh dari Gaygysyz (319 kg), dan Guertin (313 kg).

Kesuksesan Rahmat Erwin disamput antusias oleh Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman. Ia mengatakan pencapaian Rahmat Erwin Abdullah dan kolega diharapkan bisa menambah optimisme angkat besi Indonesia mengejar emas Olimpiade Paris 2024.

Selamat kepada Rahmat Erwin Abdullah yang berhasil meraih prestasi membanggakan untuk Indonesia, mampu meraih tiga emas angkat besi putra 81kg, kata Marciano Norman.

Jangan lengah, terus berlatih, tingkatkan kemampuan untuk bisa berprestasi pada Olimpiade Paris yang akan datang. Terima kasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada (PB PABSI) yang telah melakukan pembinaan dengan baik," ia menambahkan.

Saya yakin, pada Olimpiade yang akan datang, atlet Angkat Besi Indonesia dapat memberikan kejutan, Marciano Norman memungkasi.

Sebagai tambahan informasi, Grand Prix IWF Seri 1 2023 merupakan ajang kualifikasi pengumpulan poin menuju Olimpiade Paris 2024. Sementara pada ajang SEA Games 2023 kemarin, Rahmat juga sukses memecahkan tiga rekor sekaligus. Rekor pertama adalah angkatan snatch dengan total 158kg. Kemudian rekor angkatan clean & jerk di angka 190kg dan rekor angkatan seberat 201 kg.


Topik Menarik