Momen Bendera Palestina Berkibar di GBT, Pemain Sampai Staf Pelatih Timnas Palestina Sampaikan Terima Kasih ke Indonesia
MOMEN bendera Palestina berkibar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), pemain sampai staf pelatih Tmnas Palestina sampaikan terima kasih ke pendukung Indonesia . Ya, rasa terima kasih tampak terlihat diperlihatkan oleh para skuad Timnas Palestina di GBT pada Rabu 14 Juni 2023 kemarin.
Dalam pertandingan melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023 itu, laga berakhir dengan skor sama kuat 0-0. Palestina yang merupakan tim peringkat 93 FIFA dibuat kewalahan oleh pasukan Shin Tae-yong yang menempati posisi 149 dunia.
Bahkan bila dilihat pertandingan sejatinya dapat dikuasai oleh Timnas Indonesia. Sebab beberapa kali penguasaan bola dan peluang banyak datang dari skuad Garuda.
Kendati demikian, nyatanya kedua tim sama kuat dan laga pun berakhir 0-0. Setelah laga, momen menarik pun tercipta.
Sebab para pemain dan staf pelatih Palestina tidak beranjak dari lapangan begitu saja. Mereka tidak langsung pergi ke ruang ganti karena ingin memberikan gestur terima kasih kepada pendukung Timnas Indonesia yang hadir di GBT pada malam kemarin.
Para pemain dan staf pelatih Timnas Palestina memberikan tepuk tangan dan bahkan ada yang sampai berlari menemui fans Timnas Indonesia untuk ikut bersorak, yakni kiper mereka. Semua gestur tersebut tampaknya sebagai tanda terima kasih kepada sambutan hangat yang diberikan pencinta sepakbola Tanah Air kepada Timnas Palestina.
Maklum saja, meski berstatus lawan, Palestina memang diterima dengan baik di Indonesia. Kedekatan antara Indonesia dan Palestina membuat kedua timnas tersebut hanya bermusuhan selama 90 menit saja di lapangan.
Setelah laga berakhir, kedua tim merupakan saudara. Bahkan ada bendera Palestina yang berkibar di GBT, baik itu bendera kecil bahkan sampai ada yang besar juga.
Semua dukungan itulah yang membuat para penggawa Timnas Palestina terharu sampai enggan masuk ke ruang ganti lebih cepat saat wasit meniupkan peluit panjang pertanda pertandingan melawan Palestina itu berakhir.
Kini kedua tim akan saling fokus untuk menghadapi laga FIFA Matchday Juni 2023 selanjutnya. Palestina akan terbang ke Beijing untuk melawan Timnas China pada Selasa 20 Juni 2023. Sedangkan Timnas Indonesia akan menyambut Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin 19 Juni 2023.