Bos Inter Milan Siapkan Bonus Rp159 Miliar Jika Klub Juara Liga Champions

Bos Inter Milan Siapkan Bonus Rp159 Miliar Jika Klub Juara Liga Champions

Olahraga | BuddyKu | Jum'at, 9 Juni 2023 - 18:18
share

JAKARTA Inter Milan menyiapkan bonus sekitar 10 juta euro atau setara Rp159 miliar untuk skuat jika mereka menjuarai Liga Champions 2022/2023. Bonus tersebut diharapkan menambah motivasi Nerazzurri untuk merebut trofi Si Kuping Lebar.

Diketahui Inter telah puasa gelar Liga Champions sejak tahun 2010. Nerazzurri tak pernah tampil di final Liga Champions sejak 2010, saat Jose Mourinho membawa klub meraih treble winners. Kini kesempatan untuk merebut trofi Liga Champions kembali terbuka setelah 13 tahun.

Syaratnya, mereka harus menaklukkan Manchester City pada final di Stadion Ataturk, Istanbul, Turki, 11 Juni 2023 dini hari WIB. Nicolo Barella dkk. bisa dibilang berstatus underdog di laga ini. Musim ini City tampil perkasa dengan menjuarai Liga Premier Inggris serta Piala FA.

Bonus ratusan miliar pun hendak digelontor Presiden Inter, Steven Zhang, untuk memotivasi para pemain. Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Zhang menyediakan bonus 10 juta euro atau Rp159 miliar jika klub memenangi ajang bergengsi tersebut. Bonus itu di luar bonus yang tertulis di sebagian besar kontrak mereka jika juara di kompetisi Eropa yakni 5 juta euro atau Rp80 miliar.

Artinya, Inter berpotensi mendapatkan duit sekitar Rp1,2 triliun apabila menjuarai Liga Champions musim ini. Sebagai informasi, klub juara diperkirakan menerima hadiah sekitar 68,34 juta euro atau setara Rp1,1 triliun dari seluruh proses mereka di Liga Champions mulai penyisihan grup hingga babak final.

Bidik Treble Mini

Cuan sebesar itu tentu akan menambah kekuatan finansial Inter untuk menghadapi Serie-A musim depan. Selain itu, gelar Liga Champions bakal membawa Inter meraih treble mini pada musim ini. Sebelumnya Nerazzurri telah mengamankan gelar Coppa Italia dan Supercoppa Italiana.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, mengaku sudah melakukan persiapan melawan City. Dia mengaku telah mempelajari gerak-gerik kiper lawan untuk memudahkan dalam mencetak gol.

Martinez menonton banyak video dari penjaga gawang lawan untuk memahami bagaimana mereka memosisikan diri.

Penting mempelajari detail ini, dengan begitu saya dapat membuat keputusan terbaik dalam sepersekian detik, ujar bintang Timnas Argentina ini.

Topik Menarik