Man City Usir Arsenal dari Singgasana, Guardiola Minta De Bruyne Cs Lakukan Hal Ini

Man City Usir Arsenal dari Singgasana, Guardiola Minta De Bruyne Cs Lakukan Hal Ini

Olahraga | BuddyKu | Senin, 1 Mei 2023 - 11:25
share

LONDON, iNews.id Manchester City gusur Arsenal dari singgasana klasemen Liga Inggris. Pelatih The Citizens, Pep Guardiola meminta timnya tetap fokus dan menjaga mental.

Manchester City mengudeta Arsenal dari puncak klasemen setelah kemenangan tipis 2-1 atas Fulham. Pertandingan digelar di Craven Cottage, Minggu (30/4/2023) malam WIB.

Dua gol The Citizens dibuat Erling Haaland dari titik putih menit ke-3 dan Julian Alvarez (36). Sedangkan, tim tuan rumah hanya mampu membalas satu gol lewat sepakan keras Carlos Vinicius (15).

Kemenangan ini sangat manis bagi Manchester City yang sedang bersaing dalam perebutan gelar dengan Arsenal. Kendati berhasil naik ke puncak klasemen, Guardiola belum tenang karena The Gunners masih dekat secara perhitungan poin.

Saat ini Man City di singgasana dengan 76 poin, unggul 1 angka dari Arsenal. Tapi pasukan Guardiola punya satu pertandingan lebih banyak.

Arsenal memiliki kemampuan untuk memenangkan semua pertandingan yang tersisa. Pola pikirnya adalah memulihkan diri untuk para pemain yang bermain banyak menit agar siap untuk hari Rabu (melawan West Ham United), kata Guardiola dikutip dari laman resmi Manchester City, Senin (1/5/2023).

Arsenal berhadapan dengan Chelsea untuk pertandingan selanjutnya di Emirates Stadium, Rabu (3/5/2023) dini hari WIB. Sementara, Manchester City bersua West Ham United di Etihad Stadium, Kamis (4/5/2023) mendatang.

Guardiola menginginkan The Citizens memulihkan fokus dan menjaga mental di sisa pertandingan. Pelatih asal Spanyol itu menegaskan, setiap kemenangan akan sangat berarti karena Arsenal juga terus mengancam.

Ini tentang mental sekarang tentang bagaimana kami harus pulih. Kami memiliki enam pertandingan tersisa dan mencoba untuk menang, setiap kemenangan kami akan semakin dekat, ujar Guardiola.

Kami pikir lawan tidak akan kehilangan banyak poin, itulah mentalitasnya. Bersikaplah cukup rendah hati untuk menerima setiap pertandingan terutama saat tandang, ucapnya.

Topik Menarik