Jelang Kualifikasi Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Menang 5-0 di Uji Coba

Jelang Kualifikasi Piala Asia, Timnas Indonesia U-17 Menang 5-0 di Uji Coba

Olahraga | indosport.com | Kamis, 29 September 2022 - 19:46
share

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-17 meraih kemenangan telak atas PPLP Kemenpora dengan skor 5-0 pada laga uji coba di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (28/09/22) malam. Itu jadi pemanasan anak asuh Bima Sakti sebelum Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Lima gol Timnas Indonesia U-17 dicetak oleh Arkhan Kaka pada menit 9\' dan 41\', Muhammad Nabil (16\'), Azzaky Esa (60\') dan Waliy Marifat (70\').

Kemenangan itu jadi modal positif jelang Kualifikasi Piala AFC U-17 2023 Grup B pada 1-9 Oktober mendatang di Stadion Pakansari.

Pelatih Timnas U-17, Bima Sakti senang dengan performa para pemain. Dia menjelaskan, kemampuan meningkat dan sudah siap baik fisik dan mental untuk hadapi empat pesaing Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17.

"Para pemain terus menunjukkan perkembangan yang positif. Kami sudah siap mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-17 2023," kata Bima Sakti.

"Kami persiapkan dengan baik semuanya termasuk persiapan mental. Apalagi main di kandang sendiri. Harus fokus dan tidak boleh meremehkan lawan," tambahnya.

Pada ajang Kualifikasi Piala AFC U-17 2023, Indonesia tergabung di Grup B bersama Guam, Palestina, Uni Emirat Arab, dan Malaysia.

Bima Sakti memanggil 36 pemain untuk seleksi dan pemusatan latihan. Tetapi, hanya 23 nama yang akan didaftarkan ke Kualifikasi Piala Asia U-17 sesuai regulasi yang berlaku.

Topik Menarik