Demi Ranking FIFA, Ketum PSSI Ingin Timnas Indonesia Raih Hasil Positif atas Curacao

Demi Ranking FIFA, Ketum PSSI Ingin Timnas Indonesia Raih Hasil Positif atas Curacao

Olahraga | skor.id | Jum'at, 23 September 2022 - 11:00
share

SKOR.id Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, berharap timnas Indonesia mampu meraih kemenangan atas Curacao demi meningkatkan peringkat di ranking FIFA.

Mochamad Iriawan mengatakan, timnas Curacao yang saat ini berada di urutan ke-84 FIFA menjadi lawan tanding yang baik untuk timnas Indonesia.

Menurut lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu, kemenangan atas Curacao bakal mendongkrak peringkat timnas Indonesia yang saat ini masih berada di urutan ke-155.

"Mudah-mudahan mereka melakukan yang terbaik untuk menaikkan ranking FIFA yang tadinya 179 sekarang sudah 155, kata Iwan Bule, Kamis (22/9/2022).

"Kalau menang, nantinya FIFA yang akan menghitung (penambahan poin timnas Indonesia). Nantinya akan naik lagi (peringkat FIFA-nya)," ia melanjutkan.

Selain itu, Iwan Bule menyebut bahwapertandingan menghadapi Curacao juga bakal memberikan pengalaman tambahan bagi tim asuhan Shin Tae-yong.

Sebab, skaud Garuda membutuhkan lawan tanding yang tangguh untuk bisa meningkatkan kualitasnya saat menghadapi laga-laga internasional

"Sehingga, nantinya memberikan pengalaman tambahan bagi kita. Mereka cukup kuat loh, banyak pemainnya yang bermain di Eropa," ujarIwan Bule.

Purnawirawan perwira polisi berpangkat akhir Komisaris Jenderal (Komjen) itu berharap, Asnawi Mangkualam dan kolega mendapat dukungan penuh dari suporter.

Dia mengatakan, sudah seharusnya suporter menanggalkan sementara identitas klub yang didukungnya untuk menyatukan satu suara menyokong timnas Indonesia.

"Jadi, nanti tidak ada kelompok pendukung klub A, klub B, semua sama memakai Garuda. Mari dukung mereka, berikan dukungan terbaik," kataIwan Bule.

Menurut jadwal, timnas Indonesia akan menghadapi Curacao dua kali pada FIFA Matchday kali ini yaitu 24 dan 27 September 2022 di tempat berbeda.

Secara beruntun, pertandingan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, lalu Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Statistik 5 Pemain Timnas Indonesia vs Curacao yang Berkarier di Luar Negeri

&
Topik Menarik