Puas dengan Pergerakan di Bursa Transfer, Xavi Bicara Gelar Juara untuk Barcelona

Puas dengan Pergerakan di Bursa Transfer, Xavi Bicara Gelar Juara untuk Barcelona

Berita Utama | BuddyKu | Minggu, 4 September 2022 - 03:15
share

BARCELONA - Xavi Hernandez mengaku puas dengan pergerakan Barcelona di bursa transfer musim panas 2022. Juru taktik asal Spanyol itu bahkan tak ragu untuk berbicara tentang gelar juara bagi timnya musim ini.

Ya, Barcelona merupakan salah satu tim yang sibuk di jendela transfer musim panas ini. Tim raksasa Spanyol itu terus melakukan manuver untuk menggaet pemain-pemain yang diincarnya.

Diketahui ada tujuh pemain yang berhasil mereka datangkan ke Camp Nou di bursa transfer musim panas ini. Seperti Marcos Alonso, Hector Bellerin, Jules Kounde, Andreas Christensen, Raphinha, Robert Lewandowski, dan Franck Kessie.

Robert Lewandowski
Robert Lewandowski jadi salah satu rekrutan anyar Barcelona di Bursa Transfer musim panas 2022

Menariknya, dari tujuh pemain itu, Barcelona hanya menggelontorkan dana untuk dua pemain saja yakni Lewandowski dan Kounde. Sisanya didapatkan Blaugrana secara cuma-cuma alias gratis. Tentu langkah ini merupakan langkah terbaik mengingat pemain tersebut merupakan pemain berkualitas.

Xavi pun sangat puas betul dengan kinerja klub untuk mendatangkan sederet nama tenar di bursa transfer. Walaupun memang ada pemain yang gagal mereka dapatkan seperti Bernardo Silva dan Cesar Azpilicueta, namun pelatih asal Spanyol itu tetap puas.

Saya merasa nyaman sekarang. Manajemen melakukan pekerjaan yang hebat, kata Xavi, dikutip dari Barca Universal, Sabtu (3/9/2022).

Saya pikir pasar transfer kami berada di antara yang terbaik. Mungkin masih ada kekurangan pemain karena tidak dapat merekrutnya. Tapi saya tidak mengeluh,

Dengan begitu, ini adalah momentum Barcelona untuk bersaing kompetitif di musim ini. Xavi pun memiliki ambisi membawa Blaugrana menyabet semua trofi dengan kedalaman skuad yang dimilikinya saat ini.

Kami memiliki tim yang kompetitif dan kami harus membuktikannya. Target kami adalah memenangkan semua gelar musim ini, pungkas Xavi.

Terlepas dari hal itu, Barcelona akan menjalani laga tandang melawan Sevilla dalam lanjutan Liga Spanyol 2022/2023. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (4/9/2022) dini hari WIB. Menarik untuk disimak apakah Blaugrana yang melakukan rombakan pemain di bursa transfer ini bisa meraih kemenangan di laga tersebut atau tidak.

Topik Menarik