Park Hang-seo Sebut Stamina Pemain Vietnam Setara Lionel Messi

Park Hang-seo Sebut Stamina Pemain Vietnam Setara Lionel Messi

Olahraga | BuddyKu | Senin, 27 Juni 2022 - 19:10
share

SEOUL - Pelatih Park Hang-seo belum lama ini menyebut jika stamina para pemain Vietnam sudah setara dengan Lionel Messi. Hal itu disampaikan Park Hang-seo dalam wawancaranya dengan TV Korea Selatan, MBN.

Dalam wawancara itu, Park Hang-seo mengaku lebih memilih Lionel Messi ketimbang Cristiano Ronaldo. Selain karena sebagai penggemar Messi, Park Hang-seo juga merasa pemain Paris Saint-Germain itu akan cocok dengan pola main Vietnam.

Hal itu dikarenakan Park Hang-seo melihat stamina pada pemain Vietnam sudah setara dengan Messi. Ditambah lagi postur pemain Vietnam juga tidak jauh beda dengan Messi.

Lionel Messi mencetak 5 gol dalam kemenangan Argentina atas Estonia pada laga uji coba (FOTO: Twitter @Argentina).

"Saya pikir ya (Messi lebih cocok dari pada Ronaldo untuk sepak bola vietnam). Stamina pemain Vietnam sekarang setara, tetapi dari segi bentuk, saya pikir Messi lebih cocok daripada Ronaldo, ungkapnya dalam wawancara bersama media Korea Selatan, MBN, pada Jumat (24/6/2022).

Seperti yang diketahui, Park Hang-seo telah resmi menjadi juru latih The Golden Star-julukan Vietnam- sejak Oktober 2017 lalu. Semasa kepelatihannya, Park Hang-seo berhasil membawa Vietnam menjadi salah satu tim terkuat di Asia Tenggara saat ini.

Dia sukses membawa pulang kembali trofi Piala AFF pada 2018. Itu adalah momen kali pertama bagi Vietnam sejak 2008 lalu.

Tak hanya itu, Vietnam maju sebagai satu-satunya perwakilan Asia Tenggara di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka mampu menandingi tim kuat Asia seperti China di momen tersebut.

Terbaru, Park Hang-seo juga berhasil membawa Timnas Vietnam U-23 menang di SEA Games 2021. Kualitas fisik menjadi salah satu yang paling ditekankan oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Menariknya, kapten Timnas Vietnam U-23,Do Hung Dung bahkan sempat dikabarkan dicurigai memakai doping. Hal itu lantaran aksinya yang tak kenal lelah bermain hingga perpanjangan waktu 120 menit melawan Timnas Malaysia di semifinal SEA Games 2021.

Begitupun yang dilakukan oleh Shin Tae-yong terhadap para penggawa Timnas Indonesia. Eks pelatih Timnas Korea Selatan itu sangat menekankan fisik kepada para penggawa Garuda mulai dari tim junior hingga senior.

Perubahan pun mulai terasa kala Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023. Skuad Garuda mampu menang comeback atas tim tuan rumah, Kuwait, dengan skor 2-1. Namun apakah kualitas fisik Skuad Garuda sudah setara dengan Timnas Vietnam?

Topik Menarik