Ini Sebab Fabio Quartararo Kesal Betul Saat Jatuh di MotoGP Belanda 2022

Ini Sebab Fabio Quartararo Kesal Betul Saat Jatuh di MotoGP Belanda 2022

Olahraga | BuddyKu | Senin, 27 Juni 2022 - 01:43
share

ASSEN Pembalap Monster Yamaha Energy, Fabio Quartararo, tampak masih kesal usai dua kali terjatuh di MotoGP Belanda 2022.Dia pun mengakui bahwa kesalahan tersebut seharusnya tidak perlu terjadi.

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit TT Assen, Minggu (26/6/2022) malam WIB, pembalap berjuluk El Diablo itu sejatinya cukup diunggulkan. Nahas dirinya malah terjatuh sebanyak dua kali.

Kecelakaan pertama terjadi ketika Quartararo berusaha menyalip pembalapAprilia, Aleix Espargaro di Tikungan 5 pada lap keempat. El Diablo tergelincir dan kemudian menabrak Espargaro hingga keluar sirkuit.

Beruntung, kedua pembalap dapat melanjutkan balapan dengan Espargaro berada di posisi 15. Sementara Quartararo terlempar ke urutan 24 alias terakhir.

Fabio Quartararo dua kali terjatuh di MotoGP Belanda 2022 (Foto: MotoGP_
Fabio Quartararo dua kali terjatuh di MotoGP Belanda 2022 (Foto: MotoGP_

Namun delapan lap kemudian, El Diablo kembali terjatuh di tikungan yang sama. Kecelakaan ini membuatnya tak bisa melanjutkan balapan MotoGP Belanda 2022.

Usai balapan, Quartararo memberi komentar soal kecelakaan yang dialaminya. Juara bertahan MotoGP itu mengaku sangat kecewa atas kecelakaan pertamanya. Karena menurutnya, itu adalah kesalahan yang seharusnya tak perlu dia lakukan.

Sebuah hari untuk dilupakan. Saya membuat kesalahan seperti rookie. Saya menyerang di Tikungan 5 seolah-olah itu adalah tikungan terakhir dari lap terakhir, ucap Quartararo, dilansir dari Formulapassion , Minggu (26/6/2022).

Quartararo mengaku sangat kesal karena menurutnya dia bisa saja bersaing untuk keluar menjadi pemenang di balapan tersebut. Lebih lanjut, pembalap asal Prancis itu mengakui bahwa kecelakaan pertama yang dialaminya itu adalah murni karena kesalahannya.

Sebuah kesalahan yang membuatku kesal. Saya memiliki kecepatan untuk berjuang untuk menang, namun saya membuat kesalahan yang sangat bodoh, ungkapnya.

Bukan kesalahan motor atau tekniknya, itu murni kesalahan saya dan hanya itu, saya datang terlalu agresif dan terutama dari jarak yang terlalu jauh, tandas El Diablo.

Adapun yang keluar sebagai pemenang MotoGP Belanda 2022 yaitu pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. Sementara podium kedua dan ketiga masing-masing diamankan oleh Marco Bezzecchi (Mooney VR46) dan Maverick Vinales (Aprilia).

Topik Menarik