Francesco Bagnaia Akui Fabio Quartararo Pembalap Terkuat saat Ini

Francesco Bagnaia Akui Fabio Quartararo Pembalap Terkuat saat Ini

Olahraga | BuddyKu | Jum'at, 24 Juni 2022 - 19:36
share

ASSEN Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, mengakui bahwa Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha adalah rider terkuat saat ini. Pernyataan itu diucapkan Bagnaia setelah melihat penampilan Quartararo di MotoGP Jerman 2022.

Pada akhir pekan ini, MotoGP akan digelar di Sirkuit Assen, Belanda. Setelah balapan ini, MotoGP 2022 akan mencapai tengah musim dan memasuki jeda musim panas.

Keadaan itu membuat Bagnaia berada dalam tekanan. Pasalnya, dia sudah gagal finis pada tiga dari empat balapan terakhirnya. Sementara sang rival, Fabio Quartararo, sukses merebut lima podium serta tiga kemenangan dari enam balapan terakhir.

Fabio Quartararo vs Francesco Bagnaia saat bersaing di lintasan balap (Foto: MotoGP)
Fabio Quartararo vs Francesco Bagnaia saat bersaing di lintasan balap (Foto: MotoGP)

Akibat hasil itu, Bagnaia tertahan di posisi keenam klasemen dengan poin 81. Dia tertinggal 66 angka di belakang Quartararo yang menjadi pemuncak. Oleh sebab itu, Bagnaia ingin memasuki jeda musim panas dengan kemenangan.

Balapan ini (MotoGP Belanda 2022) akan sangat penting sebelum dapat berlibur dengan santai. Pada paruh pertama, saya dapat membuktikan menjadi salah satu yang tercepat, kata Bagnaia dikutip GPOne , Jumat (24/6/2022).

Meski yakin dirinya cepat, bukan berarti Bagnaia besar kepala. Dia menyadari memiliki kekurangan, yang membuatnya berada di belakang Quartararo, yang tampak semakin digdaya.

Saya menjadi yang tercepat di Sachsenring. Tetapi, bukan yang terkuat. Kedua hal tersebut sangat berbeda. Quartararo membuktikan diri sebagai yang terkuat, bahkan melebihi musim lalu, ujarnya.

Bagnaia pun menyadari bukan tugas mudah untuk memperkuat diri. Namun, dia siap bekerja keras agar dapat meraih hasil terbaik pada sisa 11 balapan MotoGP 2022

Menjadi cepat memang penting. Tetapi, saya harus memperbaiki diri agar lebih kuat, dan itu adalah hal yang paling sulit. Saya akan melakukan segalanya agar dapat selalu di depan, tutur Bagnaia.

Topik Menarik