5 Pemain Jadi Tumbal Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya 3-1 di Piala Presiden 2022

5 Pemain Jadi Tumbal Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya 3-1 di Piala Presiden 2022

Olahraga | BuddyKu | Sabtu, 18 Juni 2022 - 08:29
share

BANDUNG Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya dalam laga babak penyisihan grup C Piala Presiden 2022 harus dibayar mahal. Sebab, 5 pemain Persib Bandung mengalami cedera dalam laga yang dimenangkan dengan skor 3-1.

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat 17 Juni 2022 malam WIB, Persib harus tertinggal terlebih dahulu lewat gol Leonardo Silva Lelis di menit ke-17. Namun kemudian, Maung Bandung -julukan Persib Bandung- berhasil comeback.

Victor Igbonefo

Victor Igbonefo lebih dahulu mencetak gol pada menit ke-26 yang membawa Persib menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Kemudian, gol Nick Kuipers menit ke-35 dan Ciro Alves pada menit ke-90+3 membawa Persib unggul hingga akhir laga.

Namun, dalam laga itu, lima pemain Persib Bandung mengalami cedera. Mereka adalah Victor Igbonefo, Beckham Putra, Ciro Alves, David da Silva, dan Nick Kuipers. Khusus dua nama awal, yakni Victor dan Beckham, mereka mengalami cedera serius.

"Beckham dan Victor (Igbonedo) mengalami cedera serius, tapi juga seperti David (da Silva), Ciro (Alves) dan Nick (Kuipers) di kuadrisepnya," kata pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts seusai pertandingan.

Robert menilai hal tersebut wajar karena intensitas permainan begitu tinggi pada dua laga yang sudah dijalani Persib Bandung. Sedangkan kondisi fisik para pemain belum mencapai 100 persen.

"Pemain ingin menang sangat kuat dan dampaknya seperti ini, banyak cedera yang terjadi di preseason, karena ingin menunjukkan yang terbaik," katanya.

Topik Menarik