Valentino Rossi Tak Dampingi Tim di MotoGP Jerman 2022, Pilih Mentas di Sirkuit Zandvoort

Valentino Rossi Tak Dampingi Tim di MotoGP Jerman 2022, Pilih Mentas di Sirkuit Zandvoort

Olahraga | BuddyKu | Jum'at, 17 Juni 2022 - 23:30
share

ZANDVOORT, celebrities.id - Mantan Pembalap Yamaha, Valentino Rossi kabarnya tidak akan mendampingi timnya pada gelaran MotoGP Jerman 2022.

Pria berjuluk The Doctor tersebut tengah balapan bersama tim WRT pada lanjutan GT World Challenge Eropa 2022 di Sirkuit Zandvoort.

Pada akhir pekan ini, Rossi akan tampil di Sirkuit Zandvoort. Bagi Rossi, ini bukan pertama kalinya dia mengunjungi lintasan tersebut. Sebab, Valentino pernah mengunjungi sirkuit ini pada uji coba musim dingin. Dia pun mengaku senang dapat kembali ke Zandvoort.

"Saya senang balapan di Zandvoort pada akhir pekan ini. Karena saya merasa lintasannya yang fantastis ketika mengunjunginya untuk uji coba pramusim pada musim dingin," kata Rossi di laman resmi WRT, Jumat (17/6/2022).

Rossi menilai Zandvoort memiliki desain yang menantang. Maklum, sirkuit ini merupakan lintasan lama yang mirip seperti Assen. Rossi makin bahagia, karena dapat melaju kencang dalam konfigurasi sprint.

"Lintasannya memiliki gaya lama, kencang dan kami akan berada konfigurasi performa balapan sprint. Bersama dengan Fred dan anggota tim, kami siap untuk membuat langkah ke depan," ujarnya.

Sayang, Rossi malah mengalami insiden pada sesi latihan bebas pertama. Mobilnya menghantam dinding pembatas, sehingga tim WRT harus mengeluarkan mobil cadangan. Hal itu membuat Rossi kembali berlatih menggunakan mobil Audi R8 LMS Evo. Babak kualifikasi akan dilangsungkan pada Sabtu 18 Juni 2022, kemudian dua balapan lainnya diadakan di Minggu 19 Juni 2022.

Topik Menarik