Live Streaming Atalanta Vs Empoli Bisa Disaksikan di RCTI+
BERGAMO Live streaming giornata 38 Liga Italia 2021-2022 antara Atalanta vs Empoli dapat disaksikan di RCTI+. Link live streaming Atalanta vs Empoli 2021-2022 bisa ditemukan dalam artikel berikut ini.
Duel pamungkas Liga Italia 2021-2022 ini menjadi kesempatan terakhir bagi Atalanta untuk mencari hiburan. La Dea menjalani musim yang begitu mengecewakan baik di kompetisi domestik maupun Eropa.
Saat ini, Atalanta terdampar di posisi delapan dengan nilai 59. Poin yang mereka koleksi sama dengan Fiorentina di posisi tujuh. Satu-satunya target yang bisa dicapai anak asuh Gian Piero Gasperini adalah posisi tujuh untuk berlaga di Liga Konferensi Eropa 2022-2023.
Capaian Atalanta musim ini memang mengecewakan. Mereka terancam tidak tampil di kompetisi Eropa untuk pertama kalinya sejak musim 2015-2016. Padahal, Gli Orobici selalu menghuni papan atas pada tiga musim terakhir.
Maka, laga kontra Empoli itu berstatus wajib menang. Apalagi, Fiorentina berpotensi hilang poin. Sebab, La Viola akan menghadapi Juventus pada laga terakhir Serie A di Stadion Artemio Franchi.
Beruntung bagi Atalanta, Empoli sudah tidak punya kepentingan apa-apa. Mereka sudah aman dari jeratan degradasi. Oleh karena itu, Atalanta kemungkinan besar akan memenangi laga di Stadion Gewiss, Bergamo, itu.
Akan tetapi, Atalanta kembali bergelut dengan problem cedera. Luis Muriel yang belakangan rajin mencetak gol, malah masuk ruang perawatan. Penyerang asal Kolombia itu cedera pada laga kontra AC Milan pekan lalu.
Untung bagi Gasperini, Duvan Zapata sudah kembali merumput. Kompatriot Muriel di Timnas Kolombia itu juga cukup tajam di mulut gawang.
Kemenangan bisa menjadi hiburan bagi suporter Atalanta pada laga terakhir musim ini, yang kebetulan dilakoni di kandang sendiri. Andai gagal menang, maka Atalanta akan menjalani musim terburuk sejak dipegang Gasperini.
Tentu saja, menarik untuk melihat seperti apa Atalanta akan berjuang meraih tiga poin. Laga Atalanta vs Empoli akan disiarkan langsung via live streaming RCTI+ pada Minggu (22/5/2022) mulai pukul 01.15 WIB. Link live streaming bisa ditemukan di sini .










