Resmi, Malaysia Ditunjuk Jadi Tuan Rumah SEA Games 2027 dan Singapura Edisi 2029

Resmi, Malaysia Ditunjuk Jadi Tuan Rumah SEA Games 2027 dan Singapura Edisi 2029

Olahraga | okezone | Kamis, 12 Mei 2022 - 18:18
share

KUALA LUMPUR Dewan Federasi Games Asia Tenggara (SEAGF) telah memutuskan memberikan status tuan rumah SEA Games ke-34 pada 2027 mendatang kepada Malaysia. Lalu Singapura juga ditunjuk menjadi tuan rumah untuk SEA Games 2029.

Keputusan Malaysia terpilih itu disebutkan Dewan Olimpiade Malaysia pada Kamis (12/5/2022). Kabar itu dilaporkan dari laman Facebook resmi Olympic Council of Malaysia.

Dewan Federasi Games Asia Tenggara (SEAGF) dengan suara bulat memberikan tuan rumah Olimpiade 2027 ke Malaysia, tulis pernyataan Dewan Olimpiade Malaysia, Kamis (12/5/2022).

Malaysia jadi tuan rumah SEA Games 2027

Ini akan menjadi pertama kalinya dalam satu dekade terakhir Malaysia menjadi tuan rumah SEA Games. Terakhir kali sempat diadakan di Kuala Lumpur pada 2017.

Tahun lalu, dilaporkan bahwa Brunei menarik diri dari menjadi tuan rumah SEA Games pada 2027. Saat itu, Malaysia menyatakan minatnya untuk mengambil alih.

Beberapa saat setelah kabar ini, giliran Singapura yang mengkonfirmasi terpilih sebagai tuan rumah SEA Games 2029. Ini adalah pertama kali semenjak 14 tahun terakhir diadakan di negara itu.

Topik Menarik