Soroti Ranking Bilqis Prasista, BWF Kaget Akane Yamaguchi Tumbang di Piala Uber 2022

Soroti Ranking Bilqis Prasista, BWF Kaget Akane Yamaguchi Tumbang di Piala Uber 2022

Olahraga | indosport.com | Rabu, 11 Mei 2022 - 11:26
share

INDOSPORT.COM Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) ikut terkejut dengan kekalahan tunggal putri nomor 1 dunia dari Jepang, Akane Yamaguchi di Piala Uber 2022 di tangan Bilqis Prasista yang rankingnya terpaut jauh.

Melalui akun Instagram resminya, BWF menyoroti momen saat Akane Yamaguchi berhadapan dengan pemain muda Indonesia, Bilqis Prasista, pada partai pembuka Indonesia vs Jepang.

Inilah pertandingan pamungkas fase grup A Piala Uber 2022, di mana Indonesia dan Jepang berebut status juara grup usai sama-sama memastikan lolos ke perempat final.

Bilqis Prasista yang didapuk sebagai tunggal putri pertama Indonesia untuk pertama kalinya dalam kariernya harus berhadapan dengan Akane Yamaguchi yang punya jam terbang tinggi.

Putri dari pasangan legenda Indonesa Joko Suprianto dan Zelin Resiana tersebut suskes membuat Akane kocar kacir dalam kemenangan straight game dengan skor kembar 21-19 dan 21-19.

BWF menyebut bahwa kekalahan Akane Yamaguchi ini adalah hal yang sensasional dalam sejarah bulutangkis. Pasalnya, Akane dikalahkan pemain yang rankingnya jauh di bawahnya.

BWF menyoroti ranking Bilqis Prasista yang masih berada di peringkat 333 dunia. Meski kalah pengalaman, namun Bilqis mampu memukau BWF karena berhasil meredam perlawanan Akane.

Wow! sensasional! Indonesia, Anda memiliki pemain tunggal putri baru peringkat 333 dunia, Bilqis Prasista dengan kemenangan atas pemain nomor 1 dunia, Akane Yamaguchi, tulis BWF.

Kemenangan Bilqis atas Akane tersebut memang sangat di luar dugaan. Bahkan, nama Bilqis dan Akane langsung jadi trending topic di media sosial Twitter dan Instagram.

Tak mengherankan Bilqis berhasil mencetak sejarah sebagai tunggal putri pertama Indonesia yang mampu menekuk Akane Yamaguchi.

Terlebih mengejutkan, Akane Yamaguchi dalam setahun terakhir memang sedang dalam performa terbaiknya sehingga banyak BL mengira Bilqis bakal langsung dilumat oleh andalan Jepang itu.

Topik Menarik