Hasil Piala Thomas 2022: Anthony Ginting Takluk dari Loh Kean Yew, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Singapura

Hasil Piala Thomas 2022: Anthony Ginting Takluk dari Loh Kean Yew, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Singapura

Olahraga | okezone | Minggu, 8 Mei 2022 - 14:55
share

BANGKOK Tim Bulu Tangkis Indonesia harus merelakan poin pertama diambil Singapura usai Anthony Sinisuka Ginting takluk dari Loh Kean Yew di laga perdana Grup A Piala Thomas 2022. Anthony tak berdaya menghadapi sang juara dunia 2021 itu dan kalah dua gim langsung lewat skor 13-21 dan 14-21.

Berlaga di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (8/5/2022) siang WIB, Ginting langsung mendapat tekanan dari Loh sejak awal. Pukulan-pukulan yang dilesatkan olehnya itu cukup membuat Ginting kesulitan.

Ginting yang terus tertekan pun harus mengakui ketangguhan sang juara dunia. Dia tertinggal di interval pertama dengan skor 7-11 dari Loh.

Loh Kean Yew

Selepas interval, pemain andalan Indonesia itu terus melakukan upaya agar bisa membalikan kedudukan. Namun itu bukanlah perkara mudah. Sebab, Loh tampil sangat apik di gim pertama ini.

Loh tampil semakin leluasa. Poin demi poin mampu dia dapat lewat serangannya. Hasilnya, dia berhasil menutup gim pertama dengan kemenangan atas Ginting dengan skor 21-13.

Memasuki gim kedua, Ginting mencoba untuk bangkit. Dirinya mampu memberi perlawanan kepada Loh akan tetapi serangannya itu masih dapat dikembalikan dengan baik oleh tunggal putra andalan Singapura itu.

Topik Menarik