Vietnam U-23 Mengamuk, Filipina Dibantai Habis-habisan

Vietnam U-23 Mengamuk, Filipina Dibantai Habis-habisan

Olahraga | genpi.co | Minggu, 8 Mei 2022 - 09:57
share

GenPI.co - Timnas Vietnam U-23 mengamuk usai membantai Filipina habis-habisan lewat skor telak.

Pembantaian yang dilakukan oleh Vietnam U-23 atas Filipina U-23 itu terjadi dalam fase grup B SEA Games 2017, Minggu (20/8/2017).

Kala itu, SEA Games 2017 berlangsung di Malaysia dan kedua tim bermain di Shah Alam Stadium, Shah Alam.

Berada di grup B, Vietnam tergabung bersama Filipina, Timor Leste, Kamboja, Thailand dan Timnas Indonesia.

Pertandingan melawan Filipina merupakan laga ketiga Vietnam di grup B. Pada dua laga sebelumnya, klub berjuluk The Golden Star itu berhasil menyapu bersih dengan kemenangan.

Laga ketiga melawan Filipina kala itu bisa dibilang menjadi penentu untuk Vietnam, karena mereka bersaing dengan dua tim raksasa yakni Thailand dan Indonesia yang sama-sama belum terkalahkan.

Apalagi, Vietnam akan bertemu dengan Indonesia usai melawan Filipina. Sehingga, anak asuh Nguyen Huu Thang pun mau tak mau harus mencuri poin penuh di laga ketiga ini.

Dan benar saja. Vietnam mengamuk sejadi-jadinya ketika melawan Filipina di laga ketiga grup B SEA Games 2017.

Tak tanggung-tanggung, Vietnam berhasil menang dengan skor telak 4-0 lewat gol Nguyen Cong Phuong (37\'), Vu Van Thanh (45+1\'), Nguyen Van Toan (50\') dan Ho Tuan Tai (89\').

Sayangnya, kemenangan telak itu tidak dapat membawa Vietnam lolos dari grup B, karena harus berada di posisi ketiga di klasemen akhir.

Pasalnya, usai membantai Filipina, Vietnam hanya mampu bermain imbang melawan Indonesia dengan skor 0-0, dan kalah 0-3 dari Thailand di laga terakhir.

Kini, Vietnam akan kembali bertemu dengan Filipina dalam laga kedua grup A SEA Games 2021 pada Minggu (8/5/2022) pukul 19:00 WIB di Viet Tri Stadium, Phu Tho.(*)

Tonton Video viral berikut:

Topik Menarik