Ganda Putra Indonesia Bikin Legenda China Iri dan Tercengang

Ganda Putra Indonesia Bikin Legenda China Iri dan Tercengang

Olahraga | genpi.co | Jum'at, 25 Maret 2022 - 05:57
share

GenPI.co - Legenda bulu tangkis China, Cai Yun dibuat iri dan tercengang dengan regenerasi pemain ganda putra Indonesia.

Sektor bulu tangkis ganda putra Indonesia masih dinilai sebagai yang terkuat di dunia.

Setelah tiga pasangan ganda putra utama yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian/Rian Ardianto masih bercokol di sepuluh besar terbaik dunia.

Untuk dua pasangan pertama, masih konsisten menempati peringkat pertama dan kedua dunia versi BWF.

Kini, giliran para ganda putra muda Indonesia satu per satu mulai menunjukkan taringnya.

Sebelumnya, nama Leo Rolly/Daniel Marthin mulai mendapat perhatian setelah menjadi kuda hitam dalam Thailand Open 2020 yang digelar awal tahun 2021 lalu.

Pasangan ini juga turut andil dalam keberhasilan Timnas Indonesia menjuarai Thomas Cup 2020.

Lalu, kehadiran Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan juga berhasil mengejutkan publik setelah berhasil lolos ke ajang BWF World Tour Finals 2021.

Dan teranyar, Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri sukses merebut gelar All England 2022 pekan lalu setelah mengalahkan seniornya, Hendra/Ahsan di final.

Serta sebelumnya mengalahkan Kevin/Marcus di semi final dan mengalahkan Juara Dunia 2021, Takuri Hoki/Yugo Kobayashi di perempat final.

Melansir dari Aiyuke pada Kamis (25/3), Cai Yun menilai penampilan Bagas/Fikri bagus dan dengan postur tubuh yang jarang ditemui pada pemain Indonesia.

"Ganda putra Bagas Maulana-Shohibul Fikri menang, kesan pertama saya adalah pemain muda itu bagus. Pasangan ini jarang ditemui di ganda putra Indonesia," ujar Cai Yun.

"Keduanya bertubuh tinggi dan memiliki keunggulan yang melekat dalam penguasaan area dan ancaman serangan dalam permainan, mereka berani menangkap bola dan berani memainkan tempo," lanjutnya.

Peraih juara dunia empat kali tersebut juga memuji gaya permainan Bagas/Fikri yang dinilainya sebagai paket komplit.

"Secara umum, mereka memiliki gaya permainan yang komprehensif dan tahu bagaimana menggunakan teknik dan taktik secara wajar dalam pertempuran yang sebenarnya," jelasnya.

Cai Yun juga mengaku bahwa sangat menantikan perkembangan ganda putra Indonesia yang berhasil membuatnya iri.

"Saya pikir ketinggian yang dapat mereka capai layak untuk dinanti-nantikan. Seperti yang saya katakan di Weibo sebelumnya, saya sangat iri dengan ganda putra Indonesia yang keluar satu demi satu," tutup Cai Yun.(*)

Tonton Video viral berikut:

Topik Menarik