Resmi! Haas F1 Team Putus Kontrak Pembalap Rusia Nikita Mazepin

Resmi! Haas F1 Team Putus Kontrak Pembalap Rusia Nikita Mazepin

Olahraga | okezone | Sabtu, 5 Maret 2022 - 16:44
share

BARCELONA Haas F1 Team memutus kontrak Nikita Mazepin yang berasal dari Rusia. Selain itu, Haas juga memutus kerja sama dengan perusahaan pupuk asal Rusia, Uralkali. Ini adalah imbas invasi Rusia ke Ukraina.

Melalui twitter, Sabtu (5/3/2022), Haas menyatakan tidak bekerja sama lagi dengan Mazepin dan Uralkali. Keputusan itu juga berdasar atas permintaan komunitas F1.

Nikita Mazepin (Foto: Reuters)

Haas F1 Team memutuskan untuk memilih dengan efek langsung, memutus kerja sama dengan Uralkali dan memutus kontrak Nikita Mazepin, tulis Haas dalam keterangan resmi, Sabtu (5/3/2022).

Seperti tim F1 GP lainnya, kami terkejut dan sedih dengan invasi (Rusia) di Ukraina dan berharap konflik segera berakhir dengan damai, sambung pernyataan itu.

Dengan begitu, para penggemar F1 GP tidak akan lagi melihat aksi Mazepin di lintasan balap pada musim 2022. Padahal, kontrak pembalap berusia 23 tahun itu seharusnya baru habis pada akhir musim 2022.

Topik Menarik