Jadwal MotoGP Qatar 2022 Pekan Ini: Marc Marquez Langsung Jegal Fabio Quartararo?

Jadwal MotoGP Qatar 2022 Pekan Ini: Marc Marquez Langsung Jegal Fabio Quartararo?

Olahraga | okezone | Selasa, 1 Maret 2022 - 15:18
share

JADWAL MotoGP Qatar 2022 pekan ini telah dirilis. Rencananya, seri perdana MotoGP 2022 bakal dilangsungkan di Sirkuit Losail, Qatar, pada 4-6 Maret 2022.

Sebanyak 24 pembalap bakal unjuk gigi. Mereka berjuang demi mendapatkan gelar juara MotoGP 2022.

Marc Marquez

(Marc Marquez bisa jegal Quartararo di MotoGP Qatar 2022)

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Franceso Bagnaia (Ducati Lenovo) dijagokan keluar sebagai juara MotoGP 2022. Penyebabnya karena di MotoGP 2021, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia finis di posisi satu dan dua klasemen akhir.

Namun, bukan dua pembalap ini yang dijagokan menjadi raja di Sirkuit Losail. Hal itu melainkan juara dunia enam kali kelas MotoGP, Marc Marquez.

Marc Marquez dalam kondisi bugar setelah sebelumnya sempat mengalami cedera patah lengan hingga penglihatan. Jika dalam kondisi bugar, sulit menghalangi The Baby Alien julukan Marc Marquez untuk memenangkan balapan.

Kiprah Marc Marquez di MotoGP 2020 dan 2021 sempat terganggu cedera. Karena itu, ini merupakan kesempatan Marc Marquez meraih gelar juara MotoGP 2022.

Jika keluar sebagai juara, Marc Marquez otomatis menyamai gelar milik Valentino Rossi. Sekadar diketahui, Valentino Rossi memegang sembilan gelar juara dunia selama aktif sebagai pembalap.

Topik Menarik